Kombes Pol dr Ubaidillah Apresiasi Kesadaran Masyarakat Ikuti Vaksinasi Covid-19

BANJARMASIN, klikkkalsel.com – Pemerintah melalui berbagai lini terus melakukan program vaksinasi Covid-19 untuk masyarakat, diantaranya bekerjasama dengan TNI-Polri. Animo masyarakat saat ini cukup signifikan berpartisipasi dalam program vaksinasi, salah satunya pada kegiatan yang digelar Polda Kalimantan Selatan dengan ratusan peserta di Duta Mall Banjarmasin, Jumat (25/6/2021).

Kepala Biddokkes Polda Kalsel, Kombespol dr Ubaidillah menerangkan ada peningkatan partisipasi masyarakat dalam proses vaksinasi COVID-19. Pada Tahap 1 terdata 153 warga yang telah menerima vaksin Sinovac, kemudian jumlah peserta meningkat pada pelaksanaan vaksinasi tahap 2 sebanyak 340 orang.

“Vaksinasi terlaksana aman dan lancar dilaksanakan Biddokkes, RS Bhayangkara dan Tim Vaksinator Rumah Sakit Sari Mulia. Vaksin yang digunakan 48 vial biofarma vaksin Sinovac,” ujarnya yang juga selaku penanggungjawab kegiatan.

Baca Juga : Pelaku Pembunuhan Perempuan di Belitung Terancam Hukuman Mati

Dia menambahkan awal sasaran target vaksinasi sebanyak 500 orang. Dalam pelaksanaan 493 peserta yang telah divaksin.

“Alur Vaksinasi, Meja 1 Registrasi kemudian dilakukan observasi. Selanjutnya meja 2 Skrining dan vaksinasi,” jelasnya.

Kombespol dr Ubaidillah mengapresiasi kesadaran masyarakat mengikuti program vaksinasi COVID-19 guna menekan penyebaran Virus Corona yang masih melanda. Dia juga mengimbau masyarakat agar tidak mengendorkan protokol kesehatan di setiap aktivitas, mengingat munculnya varian baru Virus Corona.(rizqon)

Editor : Akhmad

Tinggalkan Balasan