Vaksin Massal Tahap II di Kalsel Sasar 69.400 Orang Termasuk Wartawan

Selain itu, untuk mempercepat vaksinasi, pemerintah provinsi merencanakan penyediaan armada atau vaksin massal secara mobile.

Diketahui, sejumlah daerah sduah melakukan vaksinasi kepada kelompok masyarakat lanjut usia (lansia). Sebanyak 7 juta dosis vaksin mulai didistribusikan beebrapa waktu lalu di 34 provinsi di Indonesia.

Khusus wilayah Jawa-Bali, mendapatkan kurang lebih 70 persen dari proporsi vaksin yang ada saat ini.
Kementerian Kesehatan memulai vaksinasi tahap kedua pada 17 Februari tadi dan sudah dilakukan sejumlah kota seperti di Jakarta, Surabaya, Banten, Bali, dan Yogyakarya.
Pada tahap ini, akan disasar sekitar 38 juta orang di Indonsia dengan perincian, 21 juta lebih lansia dan hampir 17 juta untuk pekerja pelayanan publik.

Baca Juga : Pemko Banjarmasin Lanjutkan Pelaksanaan Vaksinasi Tahap Ke 2

Pemilihan kelompok prioritas untuk divaksinasi berdasarkan rekomendasi Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dan beberapa organisasi lainnya.

Selain memprioritaskan vaksinasi pada pekerja layanan publik dan lansia, pemerintah juga memprioritaskan vaksinasi pada guru, tokoh agama, pejabat pemerintah, ASN, wakil rakyat, petugas keamanan, pekerja transportasi publik, pekerja di sektor pariwisata hingga wartawan dan pekerja media.(ganang)

Editor : Amran

Tinggalkan Balasan