Pimpin Upacara Sumpah Pemuda, Bupati Tabalong Ajak Generasi Muda Disiplin Protokol Kesehatan

TANJUNG, klikkalsel.com – Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani memimpin pelaksanaan Upacara Hari Peringatan Sumpah Pemuda di Halaman Pendopo Bersinar, Pembataan, Rabu (28/10/2020).

Peringatan Sumpah Pemuda ke-92 ini dilaksanakan secara sederhana dengan peserta terbatas.

Dalam kesempatan ini, ia mengajak seluruh generasi muda di Bumi Sarabakawa untuk terus-menerus bersama pemerintah dan masyarakat selalu displin menerapkan protokol kesehatan.

Juga dalam dalam situasi kondisi menghadapi Pandemi Covid-19 ini, generasi muda agar berada di lini terdepan untuk memerangi hoax dan anarkisme.

“Dengan cara ini kami yakin pembangunan yang telah kita laksanakan selama ini dapat terus kita pelihara, banyak sudah yang jadi korban akibat hoax dan anarkismevoleh sebab itu saya berharap generasi muda berada di lini terdepan untuk memerangi itu,” ungkapnya.

Anang menyampaikan, saat ini pemuda dan pemudi Indonesia tidak sedang berjuang melawan penjajahan secara fisik seperti di masa lalu, akan tetapi saat ini sebagai bangsa dihadapkan pada arus globalisasi yang telah sedikit demi sedikit menggerus jati diri bangsa.

Seperti gempuran produk dan budaya luar yang menurut Anang semakin tidak terkendali dan sangat berpotensi melunturkan jiwa pemuda-pemudi Indonesia sesungguhnya, kecintaan akan hasil karya dalam negeri terancam jika tidak segera berbenah.

Dikatakannya, saat ini Indonesia sangat membutuhkan karya-karya kreatif terbaik hasil olah pikiran, rasa, karsa Pemuda-pemudi bangsa.

“Karya-karya asli Indonesia inilah yang nantinya akan memperkuat daya saing Indonesia di kancah global, mari kita berkontribusi menghasilkan karya-karya terbaik hasil olah pikiran dan jiwa kita,” jelasnya.

Pada pelaksanaan apel kali ini diikuti peserta dari ASN, Mahasiswa, KNPI, PPM, GP Ansor, AMPI dan Pramuka serta Forkopimda.

Selanjutnya seusai upacara, Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani bersama jajaran Forkopimda dan kepala SKPD melakukan gowes bersama. (arif)

Editor : Akhmad

Tinggalkan Balasan