HUT TNI ke 74, Jajaran Polsekta dan Koramil Bantim Makan dan Joget Bersama

Jajaran Polsekta dan Koramil berfoto bersama usai acara Silaturahmi dalam rangka HUT TNI ke 74. (david/klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel – Silaturahmi dan makan bersama digelar Polsekta Banjarmasin Timur dan Koramil 1007-01/Banjarmasin Timur dalam rangka HUT TNI ke-74 di De Copi Arwana, Sabtu (5/10/2019).

Acara yang juga dibalut dengan nyanyi bersama tersebut makin terasa kemeriahannya saat anggota dua institusi tersebut secara bergantian menyumbangkan suaranya, membuat para hadirin berjoget mengiringi suara musik.

Danramil 1007-01/Banjarmasin Timur, Mayor Inf Teguh Gatot Waluyo dalam sambutannya mengucapkan,terima kasih atas undangan yang diberikan Kapolsek untuk silaturahmi dan makan bersama ini.

“Meski hari ini hari libur, Kapolsek dan jajarannya mau meluangkan waktu untuk menggelar acara ini,” ujar Gatot.

Ia berharap, kegiatan ini dapat semakin mempererat kerjasama dan sinergi antara Polri dan TNI, khususnya di lingkungan Kecamatan Banjarmasin Timur.

Ketua PWI Provinsi Kalsel, Zainal Helmie yang juga berkesempatan hadir mengapresiasi inisiatif yang dilakukan oleh Kapolsekta Banjarmasin Timur yang menggelar acara seperti ini.

Karena kekompakan antar institusi seperti ini sangat dibutuhkan daerah, untuk dapat terus bersinergi menjaga keamanan dan ancaman yang bisa muncul kapan saja.

“Jika TNI dan Polri kompak, bersilaturahmi seperti ini, maka semua masalah akan bisa diselesaikan,” ujarnya yang juga mengucapkan selamat ulang tahun kepada TNI yang ke-74.

Sementara itu Kapolsekta Banjarmasin Timur, Kompol HM Uskiansyah dalam sambutannya mengucapkan selamat HUT TNI ke-74.

Ia pun mengungkapkan jika TNI, khususnya Koramil Banjarmasin Timur merupakan partner yang luar biasa dalam menjaga keamanan di lingkungan Banjarmasin Timur.

“Saya ucapkan selamat ulang tahun TNI, semoga makin jaya,” pungkasnya. (david)

Editor : Enjol

Tinggalkan Balasan