Kalsel  

Dinilai Aktif Beritakan Kejari Tabalong, Dua LPPL Terima Penghargaan

Kajari Tabalong Gde Made Pasek Swardhyana (tengah) saat memberikan penghargaan kepada dua Lembaga Penyiaran Publik Lokal. (foto : arif/klikkalsel)

TANJUNG, klikkalsel – Lembaga Penyiaran Publik Lokal (LPPL) yang menaungi dua stasiun, yaitu  Radio Suara Tabalong dan stasiun Televisi (TV) Tabalong menerima penghargaan dari Kejaksaan Negeri (Kejari) Tabalong.

Penghargaan diserahkan langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Tabalong, Gde Made Pasek Swardhyana pada acara sukuran Hari Ulang Tahun (HUT) Adhyaksa ke – 59 dan HUT Ikatan Adhyaksa Dharmakarini ke – 19 yang digelar di Halaman Kantor Kejari Tabalong, Maburai, Kecamatan Murung Pudak, Senin (22/7/2019).

Dalam isi penghargaannya, kedua lembaga penyiaran publik lokal tersebut selama ini dinilai aktif dalam menyiarkan dan mempublikasikan berita tentang kinerja Kejari Tabalong dalam kurun waktu April 2018 hingga Juli 2019.

“Selama ini kami dengan radio kami ada kerjasama dalam penyebarluasan informasi dan konsultasi hukum melalui kegiatan Jaksa Menyapa, jadi itu setiap kamis kami sering komunikasi itu. TV Tabalong juga aktif meliput kegiatan – kegiatan secara visual masyarakat,” terang Kajari.

Sementara itu Kepala Stasiun Radio Suara Tabalong, Abdul Halim, menyampaikan rasa terimakasihnya kepada pihak Kejari Tabalong yang sudah mempercayakan lembaga yang dipimpinnya untuk dapat menyiarkan program jaksa menyapa yang merupakan salah satu program unggulan di Radio Suara Tabalong.

“Terima kasih saya ucapkan atas penghargaan ini,  program jaksa menyapa merupakan salah satu program unggulan di radio suara Tabalong, tentunya kami merasa senang dapat bekerjasama dengan pihak Kejari Tabalong dalam penyebarluasan informasi tentang kejaksaan,” ucapnya usai menerima penghargaan. (arif)

 

Editor : Farid

Tinggalkan Balasan