BANJARMASIN, klikkalsel – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Taruna Merah Putih (TMP) Kalimantan Selatan (Kalsel) mengelar dialog publik dengan tema “Milineal Political Movement, A Solution or Not?â€, di halaman Taher Square, Sabtu (2/3/2019).
Ketua DPD Taruna Merah Putih (TMP) Kalsel Syaripuddin mengatakan, dialog publik itu dilakukan karena generasi milineal sangat kaya dengan ide dan gagasan.
Terlebih, kata dia, para generasi milineal di Indonesia mencapai 40 persen, sehingga memiliki peran krusial dalam berbagai ide serta gagasannya.
“Dari 40 persen generasi muda, ada sekitar ada 70 persen generasi milineal akan mewujudkan perubahan di Indonesia,†katanya.
Ia berharap, Pemilu 2019 generasi milineal menjadi top leader, karena tidak menutup kemungkinan bisa jadi sosok luar biasa.
“Harus aktif dan harus berani terjun ke dalam dunia politik, sebab sudah saatnya generasi milineal menjadi tonggak perubahan, pemuda jangan apatis terhadap politik,†katanya.
Wakil Walikota Banjarmasin Hermansyah yang juga berhadir dalam dialog tersebut juga mengatakan, pemuda memberikan kiprahnya dalam ketatanegaraan, artinya para pemuda adalah generasi penerus.
Bagi dia, Dialog Caleg Milenial tersebut salah satu penggodokan diri mereka dalam pembelajaran, baik memperjuangkan aspirasi masyarakat maupun dikancah politik
“Kita perlu memberikan masukan dan mendorong mereka agar bisa lebih aktif dan memperjuangkan pembangunan,†katanya.
Sementara Staf Ahli Bidang Pemerintah, Hukum dan Politik Setdaprov Kalsel Gusti Syahyar mengatakan, generasi milineal jangan sampai terpecah belah hanya karena Pemilu 2019.
â€Semoga dialog ini melahirkan rekomendasi untuk Pemuda di Kalsel,†kata dia dalam sambutannya. (azka)
Editor : Farid