Supian HK Harapkan Ikatan KBB dan Warga Sulawesi Terus Terjaga

Ketua DPRD Kalsel H Supian HK saat menghadiri Halal Bi Halal Warga KBB dan Warga Sulawesi. Dalam acara tersebut juga dihadiri Gubenur kalsel H Sahbirin Noor dan Gubenur Sulawesi Andi Sudirman Sulaiman.

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Menjaga keharmonisan dan mempererat silaturahmi Ketua DPRD Kalsel H Supian HK bersama dengan anggota Komisi IV menghadiri Halal Bi Halal Kerukunan Bubuhan Banjar (KBB) dan warga Sulawesi Selatan di Makassar, bertempat di Ballroom Seroja Wisma Kalla, Makassar, Minggu (28/5/2023)

“Halal Bi Halal KBB yang dilaksanakan bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan warga Banjar yang berada di perantauan. Serta saling menghargai adat dan kebudayaan sekaligus menjalin silaturahmi dengan warga setempat ,” katanya.

Baca Juga : Resmikan Kampung Keluarga Berkualitas, Kepala BKKBN RI sebut Kotabaru Kota Terindah yang ada di Kalimantan

Baca Juga : H Iyun Berikan Dorongan Motivasi Perkembangan Organisasi ke KKB HSU

Baginya, halal bi halal yang dilaksanakan tentu membentuk kedekatan emosional, sehingga kedua belah pihak nantinya saling membantu.

“Adanya ikatan emosional kedua belah pihak tentu diharapkan untuk membangun kepercayaan, sehingga masing masing daerah bisa saling meningkatkan pembangunan, dan saya berharap ikatan ini akan terus terjaga,” pungkasnya.

Acara juga dihadiri Gubenur Kalsel H Sahbirin Noor, Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman, dan sejumlah anggota DPRD Kalsel. (azka)

Editor : Akhmad