Rayakan HUT ke-3 di Kiram Park, GCI Banjarbaru Tanam Bibit Pohon Buah

GSX Club Indonesia (GCI) Chapter Banjarbaru
GSX Club Indonesia (GCI) Chapter Banjarbaru

MARTAPURA, klikkalsel.com – GSX Club Indonesia (GCI) Chapter Banjarbaru yang tergabung dalam Bold Riders Banjarmasin merayakan hari ulang tahun (HUT) ke-3 berbeda dari biasanya. Selain mengundang perwakilan klub motor lain, dalam acara ini juga dilakukan penanaman bibit pohon buah.

Kegiatan yang diikuti lebih dari 100 peserta ini berlangsung di Kiram Park, Karang Intan, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan pada Sabtu (21/11/2020).

Penasehat GCI Chapter Banjarbaru Ahmad Cerry menjelaskan, alasan memilih Kiram Park, karena daerah itu merupakan area wisata yang menyuguhkan view keindahan alam pegunungan. Tempat ini dilengkapi dengan vila-vila sebagai tempat menginap bagi pengunjung.

Untuk menuju Kiram Park, para peserta lebih dulu melakukan rolling city. Kegiatan ini dimulai dari titik kumpul di Jalan Ahmad Yani, Banjarbaru.

“Jadi kami bersama-sama melakukan rolling city lebih dulu dari titik kumpul menuju Kiram Park dengan menempuh jarak sekitar 20 kilometer. Rolling city ini kami lakukan sebagai simbol bahwa kami adalah anak motor yang erat kaitannya dengan kegiatan touring, meskipun hanya touring pendek,” jelas Ahmad Cerry yang biasa disapa Ayi.

Menurut Ayi, begitu tiba di Kiram Park, acara anniversary ketiga GCI Chapter Banjarbaru yang tergabung dalam Bold Riders Banjarmasin dibuka dengan penanaman bibit pohon rambutan dan durian. Penanaman bibit pohon ini dilakukan di sekitar vila dan belakang panggung yang letaknya di halaman atas.

Baca juga : Ratusan APK Paslon di Banjarmasin Ditertibkan

“Di Kiram Park ini banyak terdapat pohon karet. Nah, kami ingin melakukan sesuatu yang beda. Jadi kami menanam bibit-bibit pohon rambutan dan durian dengan harapan ke depan buahnya dapat dinikmati para pengunjung yang datang,” ujar Ayi yang juga merupakan Ketua GCI Regional Kalimantan Selatan.

Puncak acara anniversary GCI Chapter Banjarbaru yang tergabung dalam Bold Riders Banjarmasin diwarnai dengan pemotongan kue ulang tahun. Selain itu, juga dilakukan tukar menukar plakat antarklub motor. Pasalnya acara ini juga dihadiri GCI Regional Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, dan Kalimantan Selatan, serta perwakilan dari klub-klub motor yang tergabung dalam Forum Komunikasi Club Motor Banjarbaru (FKCMB).

Ketua GCI Chapter Banjarbaru, Muhammad Hilmi menuturkan, kegiatan yang dihadiri sekitar 25 klub motor ini juga menjadi ajang untuk menjalin kembali silaturahmi setelah lebih dari 8 bulan tidak ada aktivitas kumpul bareng. Meski demikian, dalam kegiatan ini para peserta tetap menerapkan protokol kesehatan.

“Biasanya perayaan ulang tahun seperti ini menjadi momen yang dinantikan teman-teman bikers karena dalam acara tersebut terselip silaturahmi dan kumpul bareng. Jadi, walaupun kami terdiri dari komunitas yang berbeda-beda, tetapi silaturahmi dan kebersamaan selalu terjaga. Karena itulah kami mengundang teman-teman bikers dari klub motor lain, tentu saja dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan untuk pencegahan COVID-19,” tutur Hilmi.

Anniversary GCI Chapter Banjarbaru ini digelar berbarengan dengan ulang tahun ketiga GCI Regional Kalimantan Selatan. Perayaan ulang tahun ini seharusnya berlangsung pada 18 Agustus lalu, namun terpaksa diundur karena adanya pandemi Covid-19. (*)

Editor : Akhmad

Tinggalkan Balasan