Peduli Terhadap Warga di Tengah Wabah Covid-19, H Iyun Beri Bantuan Masker ke UAM-ZSMAAB

Penyerahan Bantuan Masker oleh ketua KKB H Yuni Abdi Nur Sulaiman ke UAM-ZSMAAB (foto:Istimewa/klikkalsel)
BANJARMASIN, klikkalsel.com – Kerukunan Keluarga Bakumpai (KKB) kembali melakukan kegiatan sosial. Kali ini, KKB membagikan sebanyak 500 pcs masker kepada DPP Ukhuwah Angkatan Muda Zuriat Syekh Muhammad Arsyad Al Banjari (UAM-ZSMAAB), Banjarmasin dan Kabupaten Banjar.
Penyerahan sebanyak 500 pcs masker tersebut diserahkan langsung Ketua Umum KKB Pusat, H Yuni Abdi Nur Sulaiman kepada Sekretaris DPP UAM-ZSMAAB, M Deny Dermawan, di Kantor KKB, Jalan Perdagangan Komplek HKSN Permai, Kelurahan Alalak Utara, Kecamatan Banjarmasin Utara, Jumat (12/6/2020).
H Yuni Abdi Nur Sulaiman, menyampaikan bahwa bantuan sebanyak 500 pcs masker tersebut diharapkan bisa dipergunakan dan membantu aktifitas warga dengan selalu menggunakan masker.
Baca Juga : Banyak Sampel Swab Jadi Daftar Tunggu, Pemko Inisiatif Ingin Penambahan PCR
“Harapan kita, masker ini bisa digunakan untuk selalu melindungi warga dari wabah penyakit,” ucap Putra ke 6 Alm H Abdusammad Sulaiman HB yang akrab disapa H Iyun ini.
Kegiatan sosial ini menurutnya, merupakan kegiatan rutin KKB yang selalu di gelar, terlebih lagi saat ini Kalsel khususnya sedang diserang wabah Covid-19.
“Ia ini program rutin kita, apalagi semenjak ada wabah Covid-19 ini,” jelasnya.
Sementara itu Sekretaris DPP UAM-ZSMAAB, M Deny Dermawan, mengungkapkan bahwa pihaknya sangat menyambut baik bantuan yang diberikan oleh KKB, terlebih lagi menurutnya saat pandemi Covid-19 ini masker sangat diperlukan oleh warga untuk beraktifitas sehari-hari.
“Kami sangat menyambut baik dengan adanya bantuan ini, nantinya kami juga akan menyalurkan bantuan ini kepada orang-orang sesuai dengan protokol kesehatan Covid-19 bahwa harus selalu memakai masker apabila berkegiatan,” tandasnya.(fachrul)
Editor : Amran

Tinggalkan Balasan