Golkar Batola Siap Menangkan Paman Birin

Musda X DPD Partai Golkar Batola. (rizqon)
MARABAHAN, klikkalsel.com – Dikenal sebagai lumbung suara terbesar Partai Golkar di Kalimantan Selatan (Kalsel), sehingga DPD Partai Golkar Barito Kuala (Batola) siap berada di garda terdepan untuk memuluskan langkah Sahbirin Noor sebagai gubernur periode 2020-2025.
Tidak sekadar menyumbangkan suara terbanyak. DPD Golkar Batola juga percaya diri memberikan kemenangan besar dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) yang berlangsung Desember 2020 mendatang.
“Dari masa ke masa, Batola merupakan basis Partai Golkar,” ungkap Ketua DPD Partai Golkar Batola, H Rahmadian Noor sesuai Musda X Partai Golkar Batola di Aula Serba Guna Marabahan, Minggu (9/8/2020).
“Realistis kalau kami memasang target tidak asal menang. Tentu perlu disiapkan langkah-langkah strategis untuk mencapai target kemenangan tebal tersebut,” tegasnya.
Baca Juga : Haji Denny Berpeluang Tumbangkan Paman Birin di Pilkada 2020
Dalam Pilgub 2015, Sahbirin yang berpasangan dengan Rudy Resnawan meraih 64.581 atau 46,31 persen dari 139.465 total suara di Batola. Sementara, pasangan H Muhidin dan H Gusti Farid Hasan Aman mendapatkan 56.451 suara atau 40,48 persen. Sedangkan duet H Zairullah Azhar dan HM Sapi’i kebagian 18.433 suara atau 13,22 persen.
“Kami berharap bisa melebihi perolehan suara Pilgub 2015. Kalau ditargetkan hingga 70 persen, kami berusaha mencapai angka itu,” papar Rahmadi.
Kepercayaan diri DPD Partai Golkar Batola, juga mendapat dukungan penuh DPD Partai Golkar Kalsel. Jumlah kursi dalam Pemilu 2019 menjadi tolak ukur.
“Kami yakin dan percaya, karena DPD Golkar Batola sudah mampu mendobrak jumlah kursi dalam Pemilu,” sahut H Supian HK, Sekretaris DPD Partai Golkar Kalsel.
“Dari sebelumnya hanya 8 kursi, naik menjadi 13 kursi, dan sekarang memperoleh 16 kursi dari 35 kursi yang diperebutkan,” tandasnya.
Selain Partai Golkar, Sahbirin yang berpasangan dengan H Muhidin juga telah mendapat rekomendasi dari Partai Amanat Nasional (PAN). (muhammad)
Editor : Akhmad

Tinggalkan Balasan