Tabalong Terapkan Peningkatan Penerapan Protokol Kesehatan Berbasis RT

TANJUNG, klikkalsel.com – Bupati Tabalong, H Anang Syakfiani memimpin rapat koordinasi (rakoor) Satuan Tugas (Satgas) Covid-19, dalam upaya menerapkan peningkatan disiplin protokol kesehatan di masyarakat, Selasa (02/02/2021).

Bupati menekankan, untuk kembali memberlakukan penerapan protokol kesehatan, mengingat masih belum berakhirnya wabah Virus Covid-19.
Menurut Bupati prioritas yang harus dilakukan dalam rangka menindak lanjuti anjuran pemerintah pusat dalam rangka pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PKM) yang disesuaikan dengan kondisi daerah.

Anang Syakhfiani menjelaskan, kalau hal ini mau diakselerasi, maka peningkatan penerapan protokol kesehatan ini harus berbasis RT, bukan lagi berbasis kecamatan dan desa/kelurahan, karena kalau diterapkan berbasis RT, ada peluang swadaya masyarakat yang bisa dimobilisasi.

“Tetapi kalau masih berbasis Kecamatan, apalagi berbasis Kabupaten, maka sebuah kebutuhan untuk kegiatan-kegiatan peningkatan penerapan protokol kesehatan akan minim partisipasi masyarakat,” katanya.

Bupati Anang juga meminta semua yang hadir dalam rapat ini, untuk bersama mencari rumusan-rumusan apa yang harus dibuat.Salah satunya, menurut dia harus tetapkan ada kegiatan operasi yustisi berbasis pasar, bahkan kalau perlu frekwensinya harus ditambah, termasuk tempat-tempat pasilitas umum lainnya.

“Kita perlu memberikan kesadaran kepada masyarakat dalam penerapan protokol kesehatan sampai masyarakat menjadikannya sebagai satu kebutuhan,” katanya lagi.

Kemudian terkait dengan ibadah, bahwasanya tingkat penerapan protokol kesehatan yang paling tertinggi di kelompok populasi rumah ibadah hampir seratus persen mereka menggunakan masker, namun sekarang ini nampak penerapan protokol kesehatan ditempat-tempat ibadah agak menurun.

“Termasuk menjaga jarak, saat melaksanakan ibadah, kita perlu mengembalikan apa-apa yang dipraktekan enam bulan yang lalu. Jadi, penerapan protokol kesehatan harus kembali diberlakukan termasuk bagi masyarakat luar yang masuk Tabalong,” imbuhnya.

Kemudian pembelajaran tatap muka untuk tingkat paud tetap melalui media Tv Tabalong dengan menambah dorasinya, disamping itu tetap akan dilaksanakan gerakan sejuta masker sampai ketingkat desa.

Dalam rapat yang dihadiri semua Unsur Forkopimda, para Asisten Setda, Kepala SKPD, Kabag, Camat, Kemenag dan Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Tabalong menyatakan mendukung, dalam upaya meningkatkan penanganan dan pencegahan Covid-19 di Kabupaten Tabalong.(doni/adv)

Editor : Amran

Tinggalkan Balasan