Nama-nama Balon Bupati Banjar Bermunculan, Incumbent Isyaratkan Maju Kembali

Saidi Mansyur dan Said Iderus Al Habsyu saat menonton pertandingan Indonesia melawan Uzbekistan di RTH Ratu Zalecha Martapura. (Mada Al Madani)

MARTAPURA, klikkalsel.com – Beberapa nama bakal calon (Balon) Bupati Banjar mulai bermunculan, membuat perebutan kursi orang nomor satu di Kabupaten Banjar terlihat mulai memanas.

Nama-nama yang muncul di permukaan di antaranya, Sandy Fitrian Noor (anak Paman Birin), H Rusli (Ketua DPD Golkar Kabupaten Banjar), hingga dari golongan birokrat, seperti dr. Diauddin dan Kepala Dinas PUPR Provinsi, Ahmad Solhan.

Keempat orang tersebut menurut keterangan Sekretaris DPD Golkar Kabupaten Banjar, Chairil Anwar telah mengantongi surat penugasan dari Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Golkar.

Selain itu, beberapa nama lain juga ikut bermunculan, seperti Syaifullah Tamliha dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Gusti Abdurahman atau akrab disapa Antung Aman yang sekarang menjabat sebagai Ketua Komisi IV, hingga Ketua Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kalimantan Selatan (Kalsel) Jamani.

Namun bagai mana dengan incumbent?

Saat ditemui klikkalsel.com pada acara nonton bareng Indonesia melawan Uzbekistan, Senin (29/04/2024) malam lalu, Saidi Masyur hanya berceletuk meminta doa.

Baca Juga Bursa Balon Bupati Banjar, H Rusli dan Sandi Dikabarkan Kantongi Mandat DPP Golkar

Baca Juga Korban Dugaan Malapraktik RSUD Ulin Banjarmasin Trauma dan Sempat Merasa Diusir Sehari Setelah Kejadian

Selain itu, dalam momen tersebut, Saidi nampak harmonis dengan Said Iderus Al Habsyie (Wakil Bupati Banjar saat ini). Dikonfirmasi soal maju ke medan laga selanjutnya, Saidi juga tetap meminta doa.

“Alhamdulillah kalo masih harmonis, insya Allah doakan- doakan,” ucapnya.

Saat ditanya lebih spesifik apakah maju di Kalsel 1 atau Banjar 1, Saidi hanya menjawab untuk melihat hasil pendaftaran nanti.

“Kena (nanti, red) lihat pendaftaran,” singkatnya sambil berlalu.

Untuk diketahui, Kabupaten Banjar memiliki 580.100 jiwa penduduk, dengan data DPT pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 lalu, mencapai 421.577.

Meminjam data dari akun instagram kpu.kabupaten.banjar, pendaftaran Balon Bupati Banjar akan berlangsung pada 27 sampai 29 Agustus, kemudian penelitian persyaratan Balon pada 27 Agustus sampai 21 September, hingga penetapan pasangan calon masuk pada 22 September.

Sedangkan untuk pemungutan suara akan berlangsung di 27 November mendatang. (Mada Al Madani)

Editor: Abadi