HST, Sosial  

Pemkab HST Salurkan Bantuan untuk Warga Terdampak Banjir di Empat Desa

Pemkab HST Salurkan Bantuan untuk Warga Terdampak Banjir di Empat Desa
Penyerahan paket bantuan secara simbolis oleh Bupati HST kepada perwakilan warga terdampak banjir di Kecamatan Pandawan. (foto : dayat/klikkalsel.com)

BARABAI, Klikkalsel.com – Banjir yang terjadi di Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) tidak hanya memberikan dampak pada Kecamatan Batu Benawa, Haruyan, dan Barabai saja. Melainkan juga saat ini, sudah meluas ke Kecamatan Pandawan dan Labuan Amas Utara (LAU).

Di Kecamatan Pandawan terdapat empat desa yang terkena banjir dan kemungkinan lambat surut jika bercermin pada banjir bulan November 2021 lalu. Empat desa itu meliputi Desa Kayu Rabah, Mahang Matang Landung, Masiraan dan Jaranih. Bahkan akses jalan desa setempat pun ada yang terputus oleh genangan air.

Prihatin dengan kondisi itu, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HST berinisiatif mengurangi beban warga dengan menyerahkan sejumlah paket bantuan yang dilakukan oleh Bupati HST H Aulia Oktafiandi didampingi Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Plt Kepala Dinas Sosial PPKBPP dan PA, pada Rabu (12/1/2022).

Baca juga: HST Kembali Dikepung Banjir, Warga Memilih Bertahan

Baca juga: Sungai Barabai Meluap, HST Kembali Dilanda Banjir

“Mengingat November yang lalu, 4 desa wilayah Kecamatan Pandawan terkena banjir dan lambat surut, maka ada inisistif dari Pemkab HST untuk bisa mengurangi beban warga yang terdampak banjir,” tutur Bupati usai menyerahkan bantuan.

Ia menjelaskan, kabupaten punya cadangan beras atau cadangan pangan letaknya ada di Dinas Ketahanan Pangan dan digabungkan dengan bantuan sosial dari Dinas Sosial PPKBPP dan PA yang akhirnya diberikan kepada masyarakat yang terdampak banjir.

“Hari ini kita baru bisa bawakan paket sembako berupa beras, mie, minyak goreng dan gula pasir yang diserahkan berdasarkan data yang dipegang. Ini merupakan salah satu bentuk perhatian Pemkab,” ungkapnya.

Dia berharap, bantuan ini bisa terus diberikan dan bermanfaat bagi warga.

“Kepada pembakal dan aparat sampaikan betul amanah ini ke warga yang layak menerimanya yang sudah terdata,” tuturnya.

Kepala Bidang Sosial Dinas Sosial PPKBPP dan PA Husnawati menjelaskan, bantuan sembako yang disalurkan untuk desa Kayu Rabah 382 paket, Desa Mahang Matang landung 94 paket, Desa Masiraan 185 paket dan desa Jaranih 430 paket.

Lain sisi, Sekretaris BPD Desa Masiraan, menginformasikan, ruas jalan menuju Desa Masiraan pun terputus oleh genangan air, karena mengalami kenaikan.

“Titik genangan air tertinggi selutut orang dewasa. Secara perlahan genangan air juga merambat ke Kantor Desa,” bebernya.

Imbasnya, sepeda motor maupun mobil tidak dapat melintas pada ruas jalan tersebut dan terpaksa diamankan ke tempat yang lebih tinggi.

Selain itu, warga yang ingin menuju Desa Masiraan pun yang biasanya melewati Desa Jaranih, terpaksa memutar ke Desa Banua Kupang sekitar 2 kilometer dari kota Barabai melewati jalur alternatif, jalan tanggul yang lebarnya kurang lebih cuma empat meter. (dayat)

Editor : Akhmad