Pasca Kebakaran, Sekolah SMPN 2 Upau Telan Kerugian Rp1 Milyar

Puing - puing sisa kebakaran yang menimpa SMPN 2 Upau pada Jumat (12/4/2019) lalu. (Foto : Arif/Klikkalsel)

TANJUNG, klikkalsel – Kerugian pasca musibah kebakaran yang menimpa Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 2 Upau pada Jumat 12 April 2019 lalu diperkirakan mencapai Rp 1,2 Milyar lebih.

Kepala Sekolah SMP Negeri 2 Upau Suyono mengungkapkan kerugian tersebut meliputi peralatan, interior, buku – buku sekolah serta bangunan sekolah.

“Dari segi perlatan hampir Rp 200 juta, cuma untuk bangunan seperti dilihat mungkin lebih Rp 1 Milyar,” ungkapnya.

Baca Juga : Belum Miliki Komputer, Ratusan Siswa Menumpang Ujian di Sekolah Lain

Ia juga menuturkan musibah kebakaran yang menimpa SMP Negeri 2 Upau telah menghanguskan beberapa ruang kelas serta ruangan lainnya.

“Ada tiga lokal kelas, ruang guru, ruang kepala sekolah, ruang tata usaha, ruang osis dan ruang UKS,” terangnya.

Selain itu ia juga berharap kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Tabalong agar segera mungkin dapat memberikan bantuannya mengingat tahun ajaran baru dan penerimaan siswa baru yang sudah semakin dekat.

“Mudah – mudahan harapan kami secepatnya dana bisa diturunkan sehingga kita bisa mempersiapkan untuk tahun ajaran baru,” pungkasnya.

Baca Juga : Proses Belajar Mengajar SMPN 2 Upau Gunakan Ruangan Seadanya

Sementara itu Sisca Fransisca Siswa Kelas 3 SMP Negeri 2 Upau juga menyampaikan harapannya. Ia ingin agar Pemerintah Daerah dapat sesegera mungkin melakukan perbaikan terhadap sekolahnya yang terkena musibah kebakaran.

“Kiranya untuk pemerintah agar dapat segera melakukan renovasi,” ucapnya.

Selain itu ia juga merasa iba dengan adik – adik kelasnya dan dengan kondisi sekolah saat ini, karna mengingat ia sudah kelas 3 dan akan segera meninggalkan sekolah tersebut.

“Untuk adik – adik kelas tetap semangat belajarnya, jangan menyerah biarpun sekolah kita terkena musibah,” tuturnya. (arif)

Editor : Amran

Tinggalkan Balasan