Dukcapil Balangan Terima 400 Blangko e-KTP

Kepala Dukcapil Balangan,Hifziani.(foto : fitri/klikkalsel)
PARINGIN, klikkalsel.com – Dinas kependudukan dan catatan dipil (Disdukcapil) Kabupaten Balangan, menerima 4.000 lembar blangko KTP Elektronik dari pemerintah pusat.
Kepala Disdukcapil Balangan, Hifziani mengatakan, tambahan blangko ini baru saja diterima. Jumlah blangko ini, diyakini bisa untuk stok selama tiga bulan ke depan.
“Laporan terakhir, jumlah blangko E-KTP yang baru datang tersisa 3.522 lembar. Hampir selalu ada warga yang melakukan pengurusan E-KTP setiap harinya,” ujarnya, Jumat (28/2/2020) saat ditemui kantornya.
Pihaknya sendiri, kata dia, memprioritaskan penggunaan blangko ini untuk pemuda yang menginjak usia wajib KTP seperti pelajar yang sebelumnya sudah melakukan perekaman data.
Sejauh ini, lanjutnya, penduduk Balangan sudah hampir 95 persen yang memiliki E-KTP. Berkat dari upaya jemput bola ke wilayah pedalaman yang dilakukan petugas.
Selain itu, menurut mantan Camat Awayan tersebut, kesadaran masyarakat akan pentingnya kepemilikan dokumen kependudukan juga sangat mendukung. Sehingga masyarakat pun datang dan mau membuat dokumen tersebut. Baik KTP, kartu keluarga dan jenis dokumen kependudukan lainnya.(fitri/adv)
Editor : Amran

Tinggalkan Balasan