Berikan Kebahagiaan Momen Idul Adha 1444 H ke Warga, Kader Golkar Widi Gunawan Serahkan Sapi Kurban

Widi Gunawan saat menyaksikan pemotongan sapi kurban di Langar Baitul Ragman untuk warga RT 14 Banyiur Luar, Basirih, Banjarmasin Barat

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Menyambut hari raya Idul Adha 1444 Hijriah, Fungsionaris Partai Golkar Kota Banjarmasin Widi Gunawan menyerahkan seekor sapi kurban bantuan H Sahbirin Noor atau Paman Birin ke Langgar Baitul Rahman untuk warga RT 14 Banyiur Luar, Basirih, Kecamatan Banjarmasin Barat, Kamis (29/6/2023).

Disela penyerahan Widi Gunawan yang juga Bacaleg Dapil Banjarmasin Barat mengatakan, penyerahan hewan kurban tersebut berdasarkan arahan Ketua Umum DPD partai Golkar Kalsel H Sahbirin Noor yang disampaikan Ketua DPD partai Golkar Kota Banjarmasin H Yuni Abdi Nur Sulaiman.

“Dalam suasana Idul Adha untuk para bacaleg diminta berusaha memberikan kebahagian di suasana penuh berkah ini,” ujarnya.

Hal tersebut, kata Widi sapaan akrabnya tidak luput dari perwujudan logo Partai Golkar yang melambangkan sebuah kesejahteraan untuk masyarakat.

“Seperti logo partai yang menunjukan lambang untuk memberikan kesejahteraan kepada masyarakat,” tegasnya.

Baca Juga : Gubernur Kalsel Serahkan Sapi Jenis Simmental Bantuan Presiden Untuk Ibadah Kurban di Sabilal Muhtadin

Baca Juga : Idul Adha 1444 Hijriah, PWI Kalsel Potong Empat Hewan Kurban

Ia juga berharap sapi kurban tersebut nantinya bisa membawa keberkahan untuk masyarakat serta bisa dinikmati bersama.

“Semoga juga menjadi amal untuk kita,” tambahnya


Disamping itu, Ketua RT 14 Banyiur Luar, Basirih, Kecamatan Banjarmasin Barat, Sugian mewakili warga mengucapkan, terimakasih yang sebesar besarnya atas bantuan sapi tersebut.

“Terima kasih berkat sapi ini warga kami bisa merasakan Idul Adha dan daging kurban,” imbuhnya.

Rencananya daging sapi tersebut akan dibagikan ke warga sekitar dan untuk pengambilannya sudah disediakan ratusan kupon.

“Insyaallah semua warga kebagian,” pungkasnya. (airlangga)

Editor: Abadi