Bapas Banjarmasin Bagikan 1000 Bungkus Bubur Asyura

Petugas Bapas saat memberikan bubur Asyura kepada petugas penjaga pos PPKM

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Sebanyak 1000 bungkus Bubur Asyura dibagikan Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas I Banjarmasin kepada masyarakat dalam peringatan 10 Muharam 1443 Hijriah, Kamis (29/8/2021).

Menggandeng Majelis Al Barokah Banjarmasin, Bapas Banjarmasin membagikan ribuan bungkus bubur tersebut kepada pengguna layanan Bapas Banjarmasin, masyarakat sekitar Bapas, petugas penjaga pos PPKM.

“Dan warga yang kurang mampu serta terdampak PPKM seperti tukang becak, penjual mainan, penjual makanan dan lainnya,” ujar Plt Kabapas Kelas 1 Banjarmasin, Muhammad Susanni.

Dalam kegiatan bertema ’10 Muharram Sebagai Tonggak Kebersamaan Untuk Indonesi Bangkit dan Tangguh’ tersebut petugas sengaja membagikan bubur tersebut secara berkeliling.

Hal tersebut agar tidak menimbulkan kerumunan mengingat saat ini masih dalam kondisi Pandemi.

“Jika biasanya warga yang mengambil, tahun ini kita yang keliling membagikan agar tidak menimbulkan kerumunan,” tambahnya.

Ia pun berharap, pembagian Bubur Asyura ini dapat mempererat silaturahmi dan ikatan Bapas Banjarmasin dengan masyarakat yang selama ini telah terjalin baik.

“Semoga ini menjadi berkah dan menjadikan sebab kebaikan bagi kita semua,” pungkasnya. (David)

Editor: Amran