Walikota Banjarmasin Dukung Penuh Dalam Pembangunan Penyandang Disabilitas

BANAJRMASIN, klikkalsel.com – Pemko Banjarmasin mengikuti kegiatan Musyawarah Cabang ke 5, Persatuan Tuna Netra Indonesia (Pertuni) Cabang Banjarmasin, Kegiatan itu mengangkat tema, Bersatu Membangun Kota Banjarmasin Menuju Inklusi Baiman dan Lebih Bermartabat yang Ramah terhadap Penyandang Disabilitas.

Bertempat di Aula Kayuh Baimbai, Balaikota Banjarmasin. Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina dan dihadiri Penasehat Pertuni, Hesly Junianto, Kepala Dinas Sosial, Iwan Ristianto.

Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina menyampaikan musyawarah Persatuan Tuna Netra Indonesia (Pertuni) Cabang Banjarmasin semoga bisa membangun kota inklusi dan akan terus didukung sepenuhnya dalam pembangunannya.

Lanjutnya, Ia menyampaikan bahwa pihaknya akan memfasilitasi untuk akses penyandang disabilitas yang ingin berwisata atau pun yang jalan-jalan di Kota Banjarmasin.

“Dalam kota inklusi itu terkait dengan seluruh warga kota harus akses, harus bisa di fasilitasi,” ujarnya, Sabtu (10/7/2021).

Kemudia, Ibnu juga mengucapkan terima kasih telah mendukung program Pemerintah Kota Banjarmasin untuk menjadikan Kota Banjarmasin ramah disabilitas yaitu City For All.

“Warga Kota Banjarmasin punya hak yang sama dengan warga kota untuk mendapatkan hasil-hasil pembangunan Kota Banjarmasin, tidak boleh ada yang tertinggal itu prinsip-prinsip kota Inklusi mudah-mudahan ini bisa kita terapkan,” bebernya.

Ibnu Sina juga memaparkan bahwa, data terakhir jumlah penyandang disabilitas di Kota Banjarmasin ada 3.978 orang yang terdata. “Mudah-mudahan kehadiran pian disini, bagian dari partisipasi untuk membangun Kota Banjarmasin Baiman,” pungkasnya. (adv/fachrul)