Vaksinasi Massal, Polres Tabalong Target 2.300 Warga

TANJUNG, klikkalsel.com – Sejumlah warga Kabupaten Tabalong antri untuk penyuntikan vaksin Covid-19 massal di 16 titik lokasi yang digelar oleh Polres Tabalong. Sabtu, (26/6/2021).

Pelaksanaan vaksinasi massal dalam rangka kegiatan serbuan vaksin massal Polri-TNI 1 juta orang di 34 wilayah Polda tersebut juga dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara Ke-75 tahun 2021.

Kapolres Tabalong AKBP M. Muchdori, mengatakan, penyelenggaraan vaksinasi ini untuk mendukung program pemerintah juga menindaklanjuti instruksi Kapolri dalam percepatan vaksinasi dalam penanganan Covid-19.

“Tentumya dengan bekerjasama dengan tenaga kesehatan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Tabalong dan jajaran Kodim 1008/Tanjung,” ujarnya saat meninjau vaksinasi massal di Pendopo Bersinar Tanjung.

Sementara untuk target Polres Tabalong dalam pelaksanaan vaksinasi massal hari ini sejumlah 2.300 warga Kabupaten Tabalong, dengan melibatkan 18 tim vaksinator di 16 titik lokasi pelaksanaannya di lokasi Puskesmas masing masing.

“Kecuali PKM Panaan di Gedung Sarabakawa, PKM Hikun di RSUD H. Usman Dundrung. Untuk PKM Mabuun, Murung Pudak dan Tanjung di Pendopo Bersinar Tanjung,” jelasnya.

Dengan vaksinasi, tentunya dapat mencapai herd immunity di lingkungan masyarakat, khususnya di Kabupaten Tabalong.

“Masyarakat yang sudah divaksinasi agar tetap menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari guna menjaga kesehatan kita semua,” harapnya.

Ia mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Tabalong yang saat Ini luar biasa antusiasnya kemauan untuk di vaksinasi, karena ini adalah bagian dari pada ikhtiar, kita tidak boleh pasrah.

Kapolres juga berpesan agar masyarakat Tabalong jangan mudah termakan informasi bohong atau hoax, sehingga ragu serta takut mengikuti program vaksinasi dengan berbagai macam alasan.

“Ini semua sudah dilakukan dan di uji oleh orang yang berkompeten bahwa vaksin aman dan halal,” pungkasnya. (doni)

Editor : Akhmad