Tinjau Kesiapan Prajurit, Danrem Kunjungi Kodim 1022 Tanbu

Danrem 101 Antasari, Kolonel Inf M. Syech Ismed beserta istri dan rombongan disambut Dandim 1022 Letkol Czi Bintarto Joko Yulianto. beserta jajarannya di Tanah Bumbu.(foto : istimewa)

BATULICIN, klikkalsel- Memastikan kesiapan para prajurit dalam menjalankan tugas, Komandan Korem (Danrem) 101 Antasari melaksanakan kunjungan kerja ke Kodim 1022 kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) Jumat (5/4/2019) pagi.

Dalam kunjungannya, Danrem 101 Kolonel Inf M Syech Ismed, S.E.,M.Han beserta istri dan rombongan disambut Dandim 1022 Tanah Bumbu, Letkol Czi Bintarto Joko Yulianto S.lP, M.Han, beserta jajarannya di Makodim.

Letkol Czi Bintarto Joko Yulianto S.lP, M.Han, selain menyampaikan selamat datang, pihaknya juga mengapresiasi atas kunjungan kerja Danrem 101 Antasari ke Kodim 1022 Tanah Bumbu.

Dengan adanya kunjungan dan arahan Danrem dapat menjadi acuan keluarga besar Kodim 1022 dalam melaksanakan tugas sesuai tupoksi secara maksimal.

“Pastinya, apa-apa yang menjadi atensi dari Danrem 101/Antasari untuk kita akan dilaksanakan dengan baik, dan semoga hal itu menjadi motivasi tersendiri untuk melaksanakan tugas,” ujar Dandim.

Sementara, Kolonel Inf M. Syech Ismed S.E.,M.Han, menegaskan, kunker tersebut selain untuk pembinaan satuan, juga sebagai bentuk peninjauan kesiapan satuan dalam melaksanakan tugas sesuai tupoksi.

“Jadi, selain silaturrahmi bersama para prajurit, ini juga sebagai bentuk pembinaan, dan peninjauan langsung satuan. Sejauh mana kesiapan prajurit dalam melaksanakan tugasnya,” ujar Danrem.

Selain itu, Danrem berharap, agar Kodim 1022 tidak hanya mampu mempertahankan berbagai prestasi satuan, namun dapat pula meningkatkannya.

“Nah, dalam kesempatan ini juga, saya juga mengapresiasi Babinsa yang ditempatkan di wilayah pelosok, atau wilayah yang susah dijangkau, namun mereka tetap semangat melaksanakan tugas,” tutur Danrem menutup.(duki)

Editor : Alfarabi

Tinggalkan Balasan