Tiap Bulan Capai Angka 150 Ton Sampah Perhari, DLH Banjarbaru Minta Kesadaran Bersama

BANJARBARU, klikkalsel.com – Penanganan sampah yang dilakukan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Banjarbaru terus dilakukan agar terkelola dengan baik. Dalam sehari sampah ditiap TPS capai angka 150 ton, termasuk sampah yang dibuang sembarangan oleh warga.

“Ada yang dibuang ke (TPS), ada juga yang dibuang ke tempat pembuangan sampah (TPS) liar,” ucap Kepala Bidang Persampahan DLH Kota Banjarbaru Erwan Rudiansyah, Jumat (17/9/2021).

Menurutnya, produksi sampah di Banjarbaru sejak bulan Januari hingga akhir Agustus 150 Ton perhari, termasuk sampah yang tercecer di lingkungan karena warga membuang sampah di tempat yang tidak resmi, sungai dan TPS liar.

“Kami masih saja menemukan sampah yang tersangkut di sepanjang Sungai Kemuning, dan di sering terjadi sampah di TPS pagi dibersihkan sore menumpuk lagi,” ujarnya.

Erwan Rudiansyah menambahkan, sarana dan prasarana yang dimiliki DLH yang jumlahnya sebanyak 103 titik, tersebar ditiap kecamatan Banjarbaru berupa bak kontainer dan bak semen sebenarnya mampu menangani persoalan sampah.

Baca Juga : OTT KPK di Hulu Sungai Utara Terkait Fee 15 Persen Proyek Rp 1,9 Miliar

Baca Juga : Risma Dibuat Geram Saat Kunjungan di Banjarbaru, Melihat Mesin EDC Rusak Dan Kosong

Baca Juga : OTT di HSU, KPK Amankan Sejumlah Orang

 

Namun, selain keterbatasan jumlah personel masih didapati sampah yang diproduksi masyarakat masih banyak tidak dibuang ke TPS yang sudah disiapkan dan membuat para petugas persampahan harus lebih ekstra bertugas.

“Armada yang dimiliki DLH 43 unit dan total petugas 300 orang. Lebih kurang 150 ton sampah per hari yang dibersihkan petugas,” katanya.

Masih kata Erwan, diakuinya bahwa kesulitan menyadarkan masyarakat agar membuang sampah pada TPS. Perilaku masyarakat memang menjadi pekerjaan rumah (PR) yang cukup berat.

Sehingga dirasa perlu peran aparat di tingkat lingkungan sangat penting untuk menggerakkan warga membuang sampah di TPS.

Sejauh ini, Erwan mengatakan pihak DLH juga telah berkoordinasi dengan pihak kelurahan agar sosialisasi tentang kesadaran akan sampah di Banjarbaru terus digalakkan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat.

“Kita terus memberikan edukasi bagi masyarakat agar sampah rumah tangga dibuang ke TPS sesuai waktu yang sudah diatur, dan juga kalau dibuang ke TPS bisa kita angkut, tapi kalau ke sungai mana bisa kita jangkau,” pungkasnya.(putra)

Editor : Amran