SHM-MAR Didukung Habaib dan Asatidz

Syafruddin H Maming - M. Alpiya Rakhman (SHM-MAR).

BATULICIN, klikkalsel.com – Calon Wakil Bupati Tanah Bumbu (Tanbu) M Alpiya Rakhman menggelar kampanye dialogis di desa Sungai Cuka Kecamatan Satui, Sabtu, (10/10/2020)

Pada kesempatan itu, Habib Abdillah Al-Kaff mengajak warga Satui sepenuhnya mendukung paslon Syafruddin H Maming – M. Alpiya Rakhman (SHM-MAR).

Tokoh panutan warga masyarakat Satui dan sekitarnya, juga berpesan jangan merugikan orang lain untuk mencapai satu tujuan.

“Bila kita handak mamutik mangga nang kada sampai, jangan gunakan bahu kawan, artinya apabila kita ingin memetik mangga yang tidak sampai, hendaknya jangan lah menggunakan pundak teman,” ujar habib mengibaratkan dalam bahasa Banjar.

Lebih jauh, ia mengingatkan, jangan merugikan orang lain dan menggapai sesuatu jangan memaksakan. “Itu kita teringat pesan orang tua kita zaman dulu kata habib,” imbuhnya.

Habib mengimbau, warga Satui hendaknya menggunakan hak pilihnya pada pilkada 2020 dan jangan sampai golput.

“Ulun (saya) berasal dari daerah Hulu Sungai, pendatang dari kota Berabai, tapi prinsip ulun di mana bumi dipijak disitulah langit dijunjung, maka ulun mengimbau pada semua warga Satui hendaknya memilih paslon nomor urut 1,” ingatnya.

Baca Juga : Alpiya Turun ke Kubangan Lumpur, Bantu Mobil Warga yang Amblas

Walau demikian, ia menyatakan, tidak mengintervensi warga dalam menggunakan hak pilih.

“Hanya menganjurkan agar sebaiknya warga Tanbu , khususnya untuk warga Satui coblos Paslon SHM – MAR,” katanya yang spontan dijawab warga nomor satu, untuk paslon SHM dan MAR.

Sementara itu, Wahyudi Hasan mengatakan, sepengetahuannya Paslon nomor urut 1 itu juga didukung Asatidz.

“Insya Allah, yang ulun ketahui khususnya untuk para habaib 100 persen mendukung paslon nomor 1, dan untuk kami kalangan para Asatidz di Tanbu 90 persen di kubu paslon nomor satu,” ungkap Ustadz kondang dari Sungai Danau ini.

Pernyataan ustadz tersebut bukan tanpa alasan, menurutnya Asatidz se-Tanbu mempunyai grup whasApp. “Maka dari itu ulun mengetahuinya,” tutupnya. (rils)

Editor : Akhmad

Tinggalkan Balasan