Sekda Kayuh Sepeda Puluhan Kilometer ke Kantor

BANJARMASIN, klikkalsel – Usai melaksanakan Sholat Subuh berjamaah di Masjid Kompleks Dharma Praja Jalan A Yani Km 5,5 Banjarmasin. Sekdaprov Kalsel H Abdul Haris menyalurkan hobi olahraga sepeda.

Di pagi buta itu, ia berangkat ke kantornya di Banjarbaru dengan bersepeda. Dari kediaman jabatan , Jumat (25/1/2019) Pukul 05.15 WIta, tanpa pengawalan ajudan, Abdul Haris mengayuh pedal sepedanya dengan kecepatan sedang hingga puluhan kilometer.

Mengenakan pakaian layaknya pembalap sepeda profesional lengkap dengan topi, pria yang juga pernah menjabat Karo Humas Setdaprov Kalsel, akhirnya sampai di perkantoran Setdaprov Kalsel, Jl Dharma Praja, Guntung Manggis Banjarbaru Pukul 07.45. Wita.

Kedatangan Abdul Haris cukup mengagetkan sejumlah pejabat pimpinan tinggi eselon II dan karyawan karyawati di lingkungan Setdaprov Kalsel, yang sedang bersiap untuk apel pagi dan senam bersama.

Dituturkan Abdul Haris, dirinya cukup menggemari olahraga bersepeda. Menurutnya, olahraga bersepeda tidak hanya membuat tubuh menjadi bugar, tetapi juga salah satu cara kita untuk peduli lingkungan.

” Bagi para pegawai yang hobi berolahraga bersepeda tidak salahnya menjadikan sepeda sebagai salah satu alternatif mendukung aktivitas. Seperti pada hari hari tertentu ke kantor bisa dengan bersepeda ” ajaknya.

Menurut Haris, manfaat lain yang kita dapat dari olahraga bersepeda adalah kita bisa menikmati udara segar di sepanjang perjalanan. (hms)

Editor : Farid

Tinggalkan Balasan