Polisi Akan Berikan Tindakan Tegas Jika Ditemukan Penyimpangan BBM

Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Sabana A Martosumito pasca aksi unjuk rasa sopir di Jalan Lambung Mangkurat (restu)

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Kapolresta Banjarmasin, Kombes Pol Sabana A Martosumito akan berikan tindakan tegas terhadap oknum yang melakukan penyimpangan-penyimpangan bahan bakar minyak (BBM), khususnya di SPBU.

Hal itu diungkapkannya kepada awak media usai unjuk rasa sopir di Jalan lambung Mangkurat, Rabu (9/3/2022) yang mengeluh kesulitan mendapatkan BBM jenis solar.

“Kita berikan sanksi hukum kepada penyimpangan-penyimpangan BBM ataupun yang lainya,” ujarnya.

Baca Juga : Ratusan Sopir Pelabuhan Turun ke Jalan Seruduk Kantor PT Pertamina Banjarmasin

Baca Juga : Massa Organda Minta Jalur Khusus, Pertamina Tunggu Ada Aturan Tertulis

Sementara ini, kata Kapolresta Banjarmasin memang masih belum ada laporan soal penyimpangan-penyimpangan tersebut. Namun pihaknya saat ini sudah melakukan mapping lokasi – lokasi yang diduga bisa terjadi penyimpangan.

“Jadi kita imbau, masyarakat jangan sampai melakukan penyimpangan-penyimpangan BBM,” pesannya.

Lebih lanjut, Polresta Banjarmasin juga sudah meletakan sejumlah personilnya di beberapa SPBU untuk memantau jalanya aktivitas tersebut dan menghindari terjadinya penyimpangan BBM.

“Kedepannya akan kita tingkatkan lagi,” pungkasnya.(airlangga)

Editor: Abadi