Pelantikan Sekda Kota Banjarmasin Ditunda

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Ikhsan Budiman yang dipih sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Banjarmasin yang rencana akan dilantik hari ini, Selasa (30/11/2021) tertunda.

Alasan penundaan yang dikonfirmasi ke Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina, hingga petang, juga masih belum membeberkan alasan dengan rinci.

Ibnu Sina hanya menjawab melalui pesan Whatsapp. “Pelantikan Sekda, ditunda menunggu sampai besok,” tulis Ibnu Sina melalui smartphone-nya.

Lantas apakah kepastian pelantikan Sekda benar akan dilaksanakan besok hari, Ibnu Sina lagi-lagi memberikan jawaban singkat.

“Mudah-mudahan,” jawabnya.

Padahal dari pantauan klikkalsel.com di Balaikota Banjarmasin, puluhan ucapan karangan bunga untuk Sekda terpilih, Ikhsan Budiman, sudah terpampang di lobby maupun halaman.

Sebelumnya juga diketahui, pelantikan Sekda Kota Banjarmasin tersebut akan dilaksanakan pada 30 November 2021, satu hari menjelang Plh Sekda Kota Banjarmasin saat ini, Sugito Said pensiun dari jabatannya.

Informasi pelantikan pada tanggal 30 November 2021 tersebut pun juga dibenarkan oleh Staf Ahli Bupati Tanah Bumbu, yang terpilih melalui seleksi lelang Sekda Kota Banjarmasin ini.

“Saya datang dari Jakarta, langsung ke Banjarmasin. Dapat kabar pelantikan itu, langsung dari pak walikota, Kamis (25/11) tadi,” bebernya.

“Info yang saya terima, tanggal 30 sore saya dilantik. Untuk lokasinya, saya belum tahu di mana. Dan mungkin yang hadir nanti dari pihak keluarga cuma saya dan istri,” lanjutnya.

Ikhsan menilai, prosesi pelantikan adalah hal yang biasa. Karena yang terpenting baginya adalah kinerja, setelah resmi menjabat sebagai Sekdako Banjarmasin secara definitif.

“Diawal nanti saya akan melakukan konsolidasi. Pertama di Sekretariat Daerah dulu. Saya juga akan sowan ke seluruh SKPD terebih dahulu,” pungkasnya.(fachrul)

Editor : Amran