BANJARMASIN, klikkalsel.com – Politisi PAN HM Faisal Hariyadi, berhasil meraih suara terbanyak pada Pemilu Legislatif (Pileg) 2024, dengan suara 5.455 pada daerah pemilihan (Dapil) Banjarmasin Tengah.
Tidak hanya berhasil mendapatkan suara terbanyak di Dapil Banjarmasin Tengah, namun Faisal yang juga Ketua Komisi I DPRD Banjarmasin ini, juga berhasil menjadi Caleg yang memiliki perolehan suara terbanyak di lima Kecamatan Banjarmasin.
Perlu diketahui juga, Faisal Hariyadi berhasil mengulang kesuksesan meraih suara terbanyak di Banjarmasin ini Pileg 2019 lalu.
Sekretaris DPD PAN Banjarmasin H Mauliddin Anshar bersyukur, salah satu Caleg PAN Banjarmasin yakni HM Faisal Hariyadi, berhasil meraih suara terbanyak dari 5 Kecamatan di Banjarmasin.
“Terlebih di dapil Banjarmasin Tengah yang hanya memperebutkan 6 kursi, persaingan sangat berat. Namun PAN masih mendapat dukungan dan kepercaayaan tertinggi dari warga,” sebutnya.
Baca Juga : Pleno Terbuka Kabupaten Banjar, Demokrat Tidak Mau Tanda Tangan Dan Siapkan 5 Catatan Kejadian
Baca Juga : Puluhan Aparat Gabungan TNI-Polri Amankan Pleno Rekapitulasi Tingkat Kabupaten HST
Keberhasilan Faisal Hariyadi meraih suara terbanyak pada Pileg 2024 ini, tentunya tidak lepas dari peran serta banyak pihak termasuk tim pemenangan dan kepercayaan warga Banjarmasin Tengah.
“Kami mengucapkan terimakasih kepada tim sukses dan relawan PAN Banjarmasin. Juga kepada masyarakat yang memberikan suaranya untuk caleg PAN Banjarmasin,” tuturnya
Sementara itu, perolehan kursi DPRD Banjarmasin untuk PAN Banjarmasin pada Pemilu 2024 ini turun dibandingkan Pemilu 2019 lalu.
Pada Pileg 2019 lalu, PAN Banjarmasin berhasil meraih sembilan kursi dan Pileg tahun ini hanya meraih tujuh kursi, atau hilang dua kursi.
Menurut Anshar, hal ini dikarenakan sangat ketat persaingan yang diberikan Caleg lain.
“Pileg 2024 ini memang cukup berat dan penuh tantangan karena semua caleg dari Partai Politik (Parpol) berlomba dengan strategi masing-masing,” tandasnya.(rilis/farid)
Editor : Amran