New Triton Tampil Baru, Targetkan 40 Unit Perbulan

Produk Double Cabin terbaru New Triton di Kalimantan Selatan diluncurkan pada acara New Triton Customer Gathering yang digelar di Treepark Hotel Banjarmasin. (foto : azka/klikkalsel)

BANAJRMASIN, klikkalsel.com- PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), merupakan distributor resmi kendaraan penumpang dan niaga ringan kembali memperkenalkan produk Double Cabin terbaru New Triton di Kalimantan Selatan.

Bekerjasama dengan PT Barito Berlian Motor selaku Mitsubishi Motors authorized dealer, New Triton diyakini mampu mencapai target jual.

Bussines Manager PT Barito Berlian Motor, Rudy Lim mengatakan dalam sebulan menargetkan penjualan New Triton dapat mencapai 40 unit perbulannya untuk area Kalimantan Selatan.

“Target tersebut jelas didukung dengan pencapaian Triton yang menjadi market leader untuk mobil jenis pick up di Kalsel, dengan market share sebesar 80 persen dimana selama ini pertambangan, perkebunan mendominasi pemakainya,” katannya, Jumat (18/10/2019) malam pada acara New Triton Customer Gathering yang digelar di Treepark Hotel Banjarmasin.

Ditambahkannya pula, New Triton Customer Gathering merupakan lanjutan dari peluncuran New Triton sebagai model double cabin pickup terbaru dari Mitsubishi Motors kepada masyarakat yang dilaksanakan di tujuh kota di Indonesia, salah satunya Banjarmasin.

“Kami juga memberikan penawaran terbaik bagi konsumen loyal serta ada doorprize menarik bagi konsumen yang membeli varian teranyar New Triton, serta aktivitas service dan spare part,” ucapnnya.

Sementara itu, dijelaskan Area Coordinator Kalimantan, dan IBT Section PT MMKSI, Budiawan Arief Anggoro, ada enam jenis teranyar yakni New Triton Ultimate AT Double Cabin 4WD, Exceed MT Double Cabin 4WD, GLS Double Cabin 4WD, HDX MT Double Cabin 4WD, HDX MT Single Cabin 4WD, dan GLX HR MT Single Cabin 2WD.

“Harga On The Road Banjarmasin untuk varian yang paling premium Ultimate AT Double Cabin 4WD dibanderol Rp 536 juta. Lainnya mulai dari Rp 272 juta,” paparnya.

Ada enam pilihan warna tersedia yaitu white diamond, sterling silver metalic, graphite gray metallic, white solid, jet black mica, dan red solid.

Lebih lanjut dikatakannya, New Triton memiliki pembaruan sisi ekterior yang lebih tangguh. Penyempurnaan sistem 4WD memberikan peningkatan performa off-road.

Selain itu dilengkapi perangkat smart technology dan Safety features, di antaranya 7 SRS, Blind Spot Warning, Forward Collision Mitigation System, Rear Cross Traffic Alert, dan Automatic High Beam.

“Selama 40 tahun pickup Mitsubishi Triton mendapatkan apresiasi dan minat yang cukup tinggi, lebih dari 4,9 juta unit dipercaya penggunanya untuk membantu dalam menjalankan bisnis atau usaha,”ucapnnya.(azka)

Editor : Amran

Tinggalkan Balasan