Lapangan Kayu Tangi Bakal Dibangun Stadion Mini

Kepala Badan Perencanaan Daerah (Bappeda) Kalsel, Nurul Fajar Desira. (foto : elo syarif/klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalsel tak hanya punya tekad merehab Stadion 17 Mei dan GOR Hasanuddin HM. Lapangan sepakbola Kayu Tangi pun bakalan dijadikan stadion mini.

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kalsel, Nurul Fajar Desira mengemukakan rencana tersebut. “Kita memang berencana membangun stadion mini di lapangan sepakbola Kayu Tangi,” ujarnya.

Apalagi tanah lapangan sepakbola itu milik Pemprov Kalsel. Sayangnya Fajar belum tahu persis berapa luas lahan tersebut. “Nanti kita akan kelapangan mengukur luas lahan,” ujarnya.

Fajar mengakui, lapangan sepakbola di Banjarmasin sangat minim. Padahal antusiasme masyarakat akan olahraga ini cukup tinggi.

“Kita akui warga Banjarmasin, khususnya generasi muda banyak yang suka sepakbola. Sayang tak didukung sarana dan prasarana. Maka dari itu Pemprov Kalsel punya keinginan kuat menggarap lapangan sepakbola di Kayu Tangi menjadi stadion mini,” tekannya.

Lantas bagaimana dengan sport center? Menurut Fajar sport center juga tetap akan dibangun. “Kalsel wajib punya pusat olahraga,” jelas Fajar.

Lantaran pembangunan pusat olahraga itu bakalan menyedot anggaran besar, Pemprov Kalsel akan terlebih dahulu menyusun program skala prioritas.

“2019 kita fokus merehab Stadion 17 Mei Banjarmasin, kemudian GOR Hasanuddin HM. Kalau sudah rampung, insya Allah kita akan membangun sport center,” pungkasnya.(elo syarif)

Editor : Farid

Tinggalkan Balasan