Hindari Curanmor, Polsek Bantim Lakukan Binluh dan Sebar Spanduk Imbauan

BANJARMASIN, klikkalsel – Mencegah maraknya aksi pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) di kawasan hukumnya, Kapolsek Banjarmasin Timur, Kompol HM Uskiansyah memerintahkan semua Bhabinkamtibmas untuk melakukan bimbingan dan penyuluhan (Binluh) kepada masyarakat.
Memaksimalkan kegiatan Binluh tersebut, ia meminta anggotanya untuk melakukan penyuluhan dari pintu ke pintu.
“Kita imbau masyarakat untuk berhati-hati dalam memarkir. Selain itu kita juga mengingatkan untuk memberikan kunci tambahan pada motor yang terparkir,” ujarnya, Senin (25/11/2019).
Selain itu Polsek Banjarmasin Timur juga memerintahkan Bhabinkamtibmas-nya untuk memasang spanduk imbauan waspada terhadap aksi curanmor.
Diungkapkan Kapolsek, ada lebih dari 20 spanduk telah dipasang pihaknya di berbagai tempat.
“Selain imbauan langsung kita juga pasang spanduk sebagai imbauan yang bisa dilihat setiap saat,” imbuhnya.
Ia berharap segala upaya pencegahan yang dilakukan oleh pihaknya dapat menghindarkan dari warga dari kejahatan pencurian kendaraan bermotor. (david)
Editor : Akhmad

Tinggalkan Balasan