Dua Bupati, Satu Walikota dan Satu Wakil Bupati Berlabuh ke Partai Golkar

Wakil Ketua Dewan Kehormatan DPP Partai Golkar, Akbar Tandjung memasangkan atribut kepada H Nadjmi Adhani, kemudian dilanjutkan ke H Sukamta dan H Burhanuddin.(foto : syarif wamen/klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel- Partai Golkar Kalsel menambah amunisi baru untuk memenangkan Pemilu 2019. Partai berlambang Pohon Beringin ini mendapat kehormatan setelah sejumlah kepala daerah menyatakan bergabung.

Bergabungnya Bupati Kabupaten Tanah Laut, H Sukamta, Walikota Banjarbaru, Najdmi Adhani, Bupati Tabalong Anang Syakhfiani dan Wakil Bupati Kotabaru, akan menambah kekuatan ditubuh Partai Golkar.

Momentum bergabungnya dua bupati, walikota dan wakil bupati ke garda Partai Golkar Kalsel, langsung disaksikan Wakil Ketua Dewan Kehormatan DPP Partai Golkar, Akbar Tandjung bersama pengurus DPD Partai Golkar se Kalsel, Minggu (24/2/2019).

Meski Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani berhalangan hadir pada acara konsolidasi bersama politisi senior Partai Golkar, Akbar Tandjung, namun semua pengurus Partai Golkar se Kalsel menyambut baik bergabungnya para kepala daerah tersebut.

Baik Sukamta, Nadjmi Adhani dan Burhanuddin langsung dipasangkan atribut Partai Golkar berupa jaket kuning dari Akbar Tandjung sebagai tanda telah resmi menjadi pengurus Partai Golkar Kalsel.

Ketua Harian DPD Partai Golkar Kalsel, H Supian HK menyampaikan, Partai Golkar telah mendapat kehormatan, karena beberapa kepala daerah dengan resmi menyatakan masuk dan menjadi anggota Partai Golkar.

“Ini jelas akan menambah kekuatan Partai Golkar, apalagi jelang Pemilu 2019 sehingga akan menjadi amunisi tambahan untuk menguningkan Kalsel,” ucapnya.

Sehubungan hal tersebut, mereka mendapat amanah di sejumlah bidang DPD Golkar Kalsel. Sukamta menempati Wakil Ketua Bidang Ketenagakerjaan, H Nafjmi Adhani sebagai Wakil Bidang Perekonimian, dan H Burhanuddin menjabat Wakil Ketua Hukum dan Ham.

Kehadiran politisi baru di Partai Golkar ini pun mendapat pujian dari Akbar Tandjung. Ia memberikan apresiasi dan optimis dengan bergabungnya sejumlah kepala daerah tersebut Pemilu 2019 kembali akan direbut Partai Golkar.

“Kalau kepala daerah menyatakan bergabung ke Partai Golkar, itu membuktikan kalau Partai Golkar adalah partai yang terbaik. Sehingga ini akan menjadi kekuatan untuk merebut kembali kemenangan di Pemilu 2019,” tutur Akbar Tandjung.

Bahkan ia menyampaikan, Pemilu serentak yang sebentar lagi dilaksanakan, seluruh kader Partai Golkar harus berjuang karena tidak hanya memenangkan Pileg, melainkan memenangkan pasangan Jokowi-Maruf Amin sebagai Presiden RI.(rizqon)

Editor : Alfarabi

Tinggalkan Balasan