Bupati Tabalong Ajak Ketua RT Gunakan Hak Pilih Pada Pemilu 2024

Bupati Tabalong, H Anang Syakhfiani ketika memberikan sambutan Bimtek bagi Ketua RT

TANJUNG, Klikkalsel.com – Bupati Tabalong, H Anang Syakhfiani meminta kepada Ketua RT agar mengajak warganya agar menggunakan hak pilihnya di TPS pada Pemilu 2024.

Hal tersebut disampaikan Bupati Tabalong ketika membuka Bimbingan Teknik Peningkatan Kapasitas bagi Ketua RT gelombang II pada Rabu (15/11/2023).

“Kami minta agar mendorongn semua warga RT sampean yang memiliki hak pilih untuk datang ke TPS menggunakan hak pilihnya,” ujarnya di Pendopo Bersinar.

Baca Juga Puluhan Pejabat Administrator dan Pengawas Pemkab Tabalong Dilantik, Tiga Camat Bergeser

Baca Juga Banyak Peserta Bimtek Tidak Terlihat, Bupati Tabalong Tanyakan Kehadiran Ketua RT

Bupati juga menyampaikan, bahwa jumlah pemilih di Kabupaten Tabalong tergolong besar yakni sekitar 186 ribu, namun pada Pemilu 2019 lalu yang menggunakan hak pilihnya kurang dari 90 persen.

“Ada 15 persen, anggap saja tahun dulu 150 ribu kalau 15 persen berarti ada 17.500 yang tidak menggunakan hak pilihnya,” katanya.

Menurut Bupati, apabila perolehan suara perorangan DPRD terpilih mencapai 3 ribu maka hampir mencapai 6 orang.

“Anggap saja 3 ribu, maka 17.500 kali 3 ribu maka hampir 6 orang anggota DPRD yang hilang,” ungkap Anang.

Anang mengungkapkan, Ketua RT merupakan pejabat yang paling ditakuti warga karena berhubungan langsung. Menurutnya Ketua RT merupakan unjung tombak.

“Kalau ketua RT yang mengingatkan saya yakin. Ketua RT itubpejabat yang paling ditakuti warga,” tambahnya.(adv/dilah).

Editor : Amran