Berbagi di Bulan Ramadhan, Yayasan Rumah Singgah Balangan Ajak Masyarakat Peduli Sesama

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Ramadhan merupakan bulan penuh berkah yang tentunya banyak dimanfaatkan berbagai kalangan masyarakat untuk berbagi kepada sesama, salah satunya seperti yang dilaksanakan Yayasan Rumah Singgah Balangan (RSB).
Yayasan RSB merupakan perkumpulan pemuda berasal dari Balangan yang masih dan sudah menyelesaikan pendidikan perkuliahan ini, bersatu padu mengelola dan menampung masyarakat Balangan yang membutuhkan sarana istirahat bahkan menginap apabila sedang berada di Banjarmasin, umumnya mereka yang sedang menjenguk keluarga atau kerabat saat dirawat di rumah sakit disekitar Banjarmasin.
Yayasan yang berlokasi di Jalan Kinibalu, No.26 A, RT.67, RW.23 Kelurahan Teluk Dalam, Banjarmasin Tengah ini, kini giat melaksanakan berbagai kegiatan sosial bagi masyarakat terdampak pandemi covid-19, salah satunya bagi-bagi takjil, dan juga nasi bungkus untuk berbuka puasa ke beberapa lokasi seperti Panti Asuhan dan masyarakat yang dirasa perlu menerima bantuan tersebut.
Seperti dijelaskan Haris Fadillah, selaku Ketua Yayasan RSB, kegiatan ini merupakan program lanjutan yang sudah pernah dilaksanakan taun lalu, sebelumnya awal Ramadhan bekerja sama dengan Kerukunan Mahasiswa Balangan UIN Antasari Banjarmasin juga melaksanakan bagi masker dan nasi bungkus.
“Alhamdulillah awal Ramadhan kemaren kami bekerjasama dengan Kerukunan Mahasiswa Balangan UIN Antasari telah melaksanakan aksi bagi masker dan nasi bungkus hasil sumbangan donatur dari Balangan untuk dibagikan ke masyarakat yang membutuhkan”. jelas Haris.
Adapun pelaksanaan aksi sosial tersebut akan dilaksanakan sebanyak empat kali selama bulan Ramadhan, yaitu minggu pertama dilaksanakan di Balangan, minggu kedua dan ketiga dilaksanakan di Banjarmasin, minggu keempat akan dilaksanakan di Balangan kembali.
Ia berharap, aksi ini bisa mendapat banyak dukungan dari para donatur, baik kalangan Mahasiswa, Masyarakat dan juga para pejabat yang tentunya peduli dangan kondisi sekarang ini, ia mentargetkan perkegiatan bisa terkumpul dana sekitar Rp1.500.000, dengan perhitungan 100 kotak nasi seharga Rp15.000.
“Meski belum mencapai target Rp1.500.000 perkegiatan, kami berharap bantuan dari donatur seperti organisasi mahasiswa, masyarakat dan juga para pejabat terus mengalir, sehingga bisa membantu mensukseskan kegiatan ini dan target tercukupi, insaallah berkah untuk kita semua,” ungkapnya.
Sehubungan dengan adanya kegiatan lanjutan, Bidang pembinaan dan pengembangan Yayasan RSB, Ahmad Sauri selaku koordinator kegiatan berharap bisa menjalin kerjasama dengan pihak lain, baik dari kalangan Kerukunan Mahasiswa Balangan yang ada, maupun lembaga sosial lainnya.
“Berharap kegiatan ini bisa terjalin kerjasama dengan pihak lainnya, mengingat kami masih ada satu agenda berupa bagi sembako dan baju baru, insyaallah akan di laksanakan menjelang Hari Raya Idul Fitri, Alhamdulillah saat ini sudah ada yg berdonasi”. pungkas Sauri. (ganang)
Editor : Akhmad

Tinggalkan Balasan