Sepekan Ramadhan, Omset Penjualan Busana Muslim Mulai Naik

Warga saat memilih baju muslim yang hendak membeli di toko Isa Pasar Malabar Banjarmasin

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Sepekan sudah memasuki bulan suci Ramadan 1445 H, penjualan busana muslim maupun perlengkapan sholat telah mengalami peningkatan cukup signifikan, Selasa (19/3/2024).

Hal tersebut diungkapkan, Isa Anshari satu diantara banyaknya pedagang baju muslim dan perlengkapan sholat di kawasan Pasar Malabar Banjarmasin Jalan Pangeran Samudera, Kelurahan Kertak Baru Ulu, Kecamatan Banjarmasin Tengah.

“Alhamdulillah, ada peningkatan penjualan Ramadan tahun ini,” ujarnya.

Menurutnya, peningkatan penjualan pada ramadhan 1445 H ini naik hampir 100 persen dari beberapa tahun lalu.

Pasalnya, baru awal Ramadan penjual sudah mulai ramai apalagi diprediksi nanti sepekan jelang hari raya Idul Fitri akan terjadi peningkatan penjualan lebih signifikan lagi.

Baca Juga : Harga Bapok Meroket, Pemkab Banjar Buka Pasar Murah di 20 Kecamatan

Baca Juga : Hindari Kenakalan Remaja, Walikota Banjarmasin Minta Patroli Rutin Menyasar ke Titik Rawan

Meskipun begitu, dirinya menyadari bahwa tidak menutup kemungkinan juga banyak orang yang membeli secara online ketimbang datang ke toko.

Di toko, Isa menjual bermacam-macam merek dan model busana muslim. Mulai baju koko hingga gamis. Selain itu, ada pula perlengkapan shalat seperti sarung dan sajadah.

“Paling murah baju koko ada yang kita obral Rp 55 ribu dan paling mahal gamis harganya sekitar Rp 400 ribuan,” jelas Isa.

Tahun ini, Lanjut Isa, yang paling laku atau banyak diminati gamis dengan merek Haromain, Al Wafa, Alraz dan Al Nur dengan harga bervariasi sesuai dengan bahan dan modelnya.

“Kami juga mengeluarkan produk gamis dengan brand sendiri. Namanya ‘Ibadah’. Harganya Rp400 ribuan,” pungkas. (airlangga)

Editor: Abadi