PARINGIN, klikkalsel.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan (Bappedalitbang) Kabupaten Balangan, adakan rapat koordinasi integrasi data perencanaan perangkat daerah, di Aula I Bappedalitbang, Paringin Selatan, Kamis (19/10/2023).
Disampaikan Kepala Bidang Koordinasi Perencanaan Ekonomi dan Infrastruktur Bappedalitbang Kabupaten Balangan, Resty Fauriana, bahwa kegiatan ini adalah bentuk penajaman tim survei desa terkait pendataan masyarakat miskin ekstrem di Kabupaten Balangan.
“Kegiatan kita pada hari ini adalah penajaman kepada tim survei dari empat kecamatan yaitu Juai, Halong, Batumandi dan Paringin,” sampainya.
Baca Juga Pasar Murah Tekan Inflasi di Balangan Diminati Warga
Baca Juga Bawa Kabur HP Saat Jual Beli, Pria Asal Balangan Diringkus Polisi
Resty mengatakan, rakor dilaksanakan dalam rangka implementasi aksi perubahan mengenai pendataan masyarakat miskin secara lebih detail dan mendalam, agar bisa diintervensi oleh SKPD untuk masuk ke dalam penganggaran tahun 2024.
“Jadi dalam rangka akselerasi pengentasan kemiskinan ekstrem di Kabupaten Balangan tahun 2024,” katanya.
Menanggapi hal ini, Kepala Bidang Statistik dan Persandian Kabupaten Balangan, Agus Hariyanto, menyampaikan ucapan terima kasih atas terlaksananya kegiatan rakor tersebut.
Agus menjelaskan ini nantinya akan menjadi perbendaharaan data di Kabupaten Balangan, sebagai data valid yang telah diperoleh dari tim survei desa.
“Kembali kami hari ini melaksanakan rapat koordinasi integrasi data dan kami berterima kasih dengan kegiatan ini. Karena itu juga akan menjadi perbendaharaan data di Kabupaten Balangan khususnya nanti akan kita masukan diportal satu data Daku Keren,” jelasnya.
(rfk/klik)