Bantu Teman Ambil HP dari Mantan Kekasih, Warga Tabalong Babak Belur Dikeroyok

ER (19) dan MI (21) ketika diamankan polisi

TANJUNG, Klikkalsel.com – Seorang warga Desa Banyu Tanjung Kecamatan Muara Harus Kabupaten Tabalong berinisial SU (25) babak belur dikeroyok usai membantu teman perempuannya, RB.

Aksi pengeroyokan tersebut dilakukan oleh dua pemuda ER (19) dan MI (21) di didepan rumah kontrakan mereka pada Sabtu (13/05/2023) sore seusai SU diminta tolong oleh RB mengambilkan handphone miliknya.

Menurut keterangan SU, kejadian berawal ketika ia bersama RB mendatangi rumah kontrakan ER dan MI dengan maksud mengambil handphone milik RB yang dikuasai oleh ER.

Saat tiba dipinggir jalan didepan rumah kontrakan MI, SU melihat ER dan MI sedang memasukkan tas kedalam mobil.

Baca Juga Pastikan Ketersediaan Menghadapi Idul Adha, Disbunnak Tabalong Siapkan 400 Sapi

Baca Juga Sempat Buang Sabu dan Lari Ke Hutan, Pemuda Asal Tabalong ini Diringkus Polisi

“SU memanggil ER, kemudian mendatangi dan menariknya sambil berkata sini kamu,aku mau bicara,” ujar Kapolres Tabalong AKBP Anib Bastian melalui PS. Kasi Humas Polres Tabalong Iptu Sutargo Selasa (6/6/2023).

MI yang melihat kawannya ditarik keluar dari mobil mendatangi dan merangkul SU sambil menggiringnya menuju rumah kontrakannya.

“Kedua pelaku kemudian mengeroyok dan memukuli korban hingga terjatuh dengan posisi telentang dan terus memukuli korban,” bebernya.

Atas kejadian yang menimpanya, SU melaporkan hal tersebut ke kepolisian. Kemudian Satreskrim Polres Tabalong mengamankan ER dan MI pada Minggu (04/06/2023).

“Kedua pelaku mengakui perbuatannya dan saat ini keduanya sudah diamankan di Polres Tabalong untuk proses hukum lebih lanjut,” pungkas Sutargo. (dilah)

Editor: Abadi