Bangunan Ambruk di Sungai Andai, Diduga Pondasi Tidak Memenuhi Standar

BPBD Kota Banjarmasin saat memeriksa banguna ambruk di Sungai Andai

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Satu bangunan rumah bertingkat dua ambruk di Komplek Purnama Permai I, Jalur 8, Kelurahan Sungai Andai, Kecamatan Banjarmasin Utara, Jumat (3/1/2024).

Ketua RT 09, Ahmad Julaidi (56) mengatakan, hal itu terjadi sekitar pukul 14.30 Wita, bangunan itu berada tepat berdampingan dengan rumah bedakan yang juga miring dan berpotensi ambruk.

“Yang ambruk ini rumah sewaan. Di sampingnya rumah petak,” ujarnya.

Menurutnya, posisi pondasi bangunan ambruk itu sebelumnya sudah lama miring bahkan pemiliknya sudah berencana untuk membongkar bangunan.

“Tapi katanya nunggu dana. Ternyata malah ambruk lebih dahulu,” tukasnya

Baca Juga : Masih Sinkronkan Data, Pleno Pemilu 2024 di Kecamatan Banjarmasin Utara Diundur

Baca Juga : Beli Tiket Borneo Fest Lewat Aksel Bank Kalsel dapat Potongan Rp 25 Ribu

Kendati demikian, ambruknya bangunan tersebut syukurnya sedang dalam keadaan kosong sehingga tidak ada korban jiwa.

Sementara itu, Korlap 1 BPBD Kota Banjarmasin, Akhdiat Yosida menilai, pondasi bangunan itu tidak memenuhi standar.

Bangunan yang ambruk itu menempel bagian gelagar bawahnya dengan bangunan bertingkat yang diketahui merupakan rumah pekat.

“Nah yang ambruk ini rumah semi permanen tapi dibuat pemiliknya menjadi permanen. Padahal pondasinya tidak tahan menopang yang permanen,” pungkasnya. (airlangga)

Editor: Abadi