Akibat Banjir, Sopir di Terminal Kilometer 6 Sepi Penumpang

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Selain merendam ribuan rumah warga, banjir di Banjarmasin juga merendam area Terminal Induk Kilometer 6 Tipe B Provinsi Kalsel yang menyebabkan aktivitas angkutan lintas kota dan provinsi tersendat.

Kepala Unit Pelaksana Tugas Daerah (UPTD) Terminal KM-6 Banjarmasin Dishub Kalsel, Rusma Khazairin mengatakan, pihaknya sebenarnya tidak menutup atau menghentikan dan melarang para sopir angkutan untuk beroperasi seperti biasanya.

“Kita tidak ada larangan untuk para sopir angkutan lintas provinsi, hanya saja yang mau diangkut tidak ada.” katanya kepada klikkalsel.com, Sabtu (16/1/2021).

Menurut Rusma Khazairin, hal itu disebabkan karena kondisi banjir yang saat ini terbilang cukup ekstrim, dimana beberapa jalan lintas provinsi terputus dan hanya kendaraan roda dua yang dapat melintas.

“Banyak akses yang belum bisa untuk dilalui dengan roda 4,” tuturnya.

Kendati demikian, tetap ada angkutan yang standby untuk beroperasi lintas kota. Namun dari pantauan Dinas Perhubungan selama satu hari penuh, tidak ada penumpang ataupun sopir angkutan yang beroperasi.

“Seharian penuh tidak ada penumpang maupun sopir yang beroperasi,” jelasnya.

Hal tersebut ujarnya terjadi karena banyak penumpang dan sopir angkutan yang khawatir meninggalkan rumahnya dalam kondisi banjir yang tak kunjung surut.

Pantauan klikkalsel.com juga melihat adanya banjir yang mengenangi Terminal Kilometer Enam, sehingga membuat beberapa pengguna motor yang melintas di depannya harus merasakan mogok akibat sepeda motornya terendam banjir..

Diberitakan sebelumnya, kini pertokoan yang ada di area Terminal Kilometer 6 menjadi tempat pengungsian korban yang terdampak banjir. Adapun data sementara sebanyak 346 jiwa mengungsi ke tampat tersebut.(airlangga)

editor: David

Tinggalkan Balasan