10 Pendaftar Panwascam Banjarmasin Didiskualifikasi

Peserta rekrutmen Panwascam Bawaslu Kota Banjarmasin, menjalani tes wawancara. Salah satu materi tes yaitu seputar wawasan PKPU. (foto:rizqon/klikkalsel).

BANJARMASIN, klikkalsel – Ratusan pelamar Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam), menjalani tes wawancara di Sekretariat Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Banjarmasin, Senin (16/12/2019).

Dalam proses rekrutmen tersebut, sejak tes tertulis berbasis socrative ada sejumlah pelamar telah didiskualifikasi.

Pasca tes tertulis berbasis online, peserta rekrutmen Panwascam se Banjarmasin, menjalani tahapan yang telah ditentukan, yaitu tes wawancara. Proses yang tahapan pelaksanaan yang bergulir sejak terakhir sejak Sabtu (14/12/2019), diikuti 153 peserta dari 163 pelamar yang dinyatakan lulus tahapan administrasi.

Ketua Bawaslu Banjarmasin Muhammad Yasar mengatakan, 10 peserta yang didiskualifikasi tersebut. Lantaran tidak mengikuti Socrative Test dengan beberapa alasan kelelahan hingga tanpa pemberitahuan.

“Hari ini tes wawancara terakhir ada 163 orang
Kemudian nanti 20-21 Desember bisa ditetapkan siapa yang terpilih. kalau tidak ada aral pada 24 Desember kita lantik. Tes tertulis ada beberapa yang mundur. Kalau mereka mundur otomatis diskualifikasi,” terangnya.

Sementara itu, pasca tes wawancara proses rekrutmen akan mengakumulasikan 3 peserta terbaik setiap kecamatan dan akan diumumkan pada 18 Desember mendatang. Kemudian dilantik pada 24 Desember. (rizqon)

Editor : Akhmad

Tinggalkan Balasan