Wisata Puncak Meranti di Kotabaru Semakin Memikat Pengunjung

Para pengunjung rela anteri untuk bisa berfoto, dan mengabadikan cantiknya pemandangan puncak hutan Meranti di Kotabaru. (foto : duki/klikkalsel)

KOTABARU, klikkalsel– Meski destinasi wisata puncak Hutan Meranti Putih di Kotabaru masih terus dilakukan pembenahan dari Pemda setempat, namun wisata ini semakin menarik perhatian, dan memikat para pengunjung.

Terlebih, suasana ramai tampak jelas ketika memasuki hari libur atau cuti bersama memperingati Natal tahun ini. Salah satu wisata andalan inipun ramai dikunjungi wisatawan lokal, maupun luar daerah.

Siti Aisyah, wisatawan lokal mengaku kagum dengan keindahan pemandangan wisata puncak meranti putih. Karena selain dapat melihat langsung pemandangan hutan aseri dari ketinggian, hamparan laut Kotabaru pun terlihat jelas.

“Ya, mas. Bagus sekali pemandangannya. Dari puncak sini kita bisa memandang hijaunya hutan, dan laut lepas. Pastinya asyik, dan ndak perlu jauh-jauh liburan kita udah punya puncak yang ndak kalah dengan darah lain,” ujar Aisyah, Senin (24/12/2018).

Sementara, hal senada juga diungkapkan Fathul, pengunjung asal Banjarmasin. Dia juga mengaku puas bisa berlibur bersama keluarga di puncak hutan Meranti di Kotabaru.

“Wah, ndak rugi pokoknya. Disamping bisa menikmati rindangnya hutan Meranti, kami juga bisa menyaksikan langsung penangkaran berbagai binatang. Apalagi, ada puncak dengan seribu pemandangannya. Intinya Kotabaru keren,” tandas Fathul.(duki)

Editor : Alfarabi

Tinggalkan Balasan