Sosial  

Wakapolresta Banjarmasin Angkut Warga Dengan Mobil Offroad

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Berbagai cara digunakan para relawan dan petugas untuk membantu korban banjir yang beberapa masih bertahan di rumah mereka. Berbagai peralatan pun dikerahkan, dari perahu karet, kano hingga kendaraan yang tahan terhadap medan berair.

Seperti yang terlihat di Banjarmasin, Wakapolresta Banjarmasin, AKBP Sabana Atmojo menerjukan mobil offroad miliknya guna mobilitas di tengah banjir.

Mobil yang telah dimodifikasi sedemikian rupa tersebut terlihat sibuk mondar-mandir mengangkut logistik, seperti nasi bungkus dan sembako dari Pos Bencana Banjir Bhayangkari Peduli Poresta Banjarmasin ke titik pengungsian atau ke rumah warga.

“Kita manfaatkan mobil ini untuk mengambil dan mengantar logistik. Ini sejalan dengan apa yang diintruksikan pimpinan untuk mengerahkan segala sumber daya yang kita punya untuk membantu masyarakat dalam program Polri Peduli,” ujarnya, Minggu (17/1/2021).

Pria penyuka olahraga petualangan ini menambahkan, selain untuk mobilitas logistik, mobil ini juga kerap digunakan untuk mengevakuasi warga yang terjebak di rumahnya akibat kepungan banjir. Karena ujarnya tidak semua mobil, bahkan berjenis double kabin bisa menembus banjir.

“Tadi sepulang ngatar logistik, kita juga angkut beberapa warga dan anak-anak yang minta di evakuasi karena jalanan di pemukiman mereka sudah tinggi airnya,” imbuhnya.

Ia pun mengaku telah menggandeng komunitas offroad untuk bersinergi bersama membantu masyarakat yang sedang dilanda bencana. (david)

Editor: Amran

Tinggalkan Balasan