Tambah Pesona, Kampung Hijau Bersolek Tampilkan Gambar 3D

Gambar 3D perahu yang hampir selesai dikerjakan langsung menjadi swafoto warga RT 4 gang Nyiur Kampung Hijau Sungai Bilu.(foto : rizqon/klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel- Ada tampilan baru di Kamung Hijau di bantaran Sungai Martapura tepatnya kawasan Kelurahan Sungai Bilu Kecamatan Banjarmasin Timur.

Kampung yang dijadikan salah satu destinasi wisata itu, baru-baru ini bersolek memperindah tampilan dengan gambar 3 dimensi yang dilukis disepanjang badan titian.

Warga RT 4 Gang Nyiur Kampung Hijau bergotong-royong melukis badan jalan semen titian. Baik orang dewasa maupun anak-anak pemukinan setempat, tampak ambil peran dalam proses pengecatan, Senin (25/1/2019) sore.

“Kita mendekor kampung atas inisiatif bersama dari dana swadaya. Mudahan kampung kami tambah ramai, anak-anak jadi senang.” tutur Ketua RT 4, Hamdalah kepada klikkalsel.com.

Ada belasan gambar 3 dimensi bercorak warna-warni yang dihasilkan dari semangat Kayuh Baimbai di pemukiman padat penduduk di bantaran Sungai Martapura tersebut, seperti gambar gedung, karpet terbang, dan jukung atau perahu.

Penambahan dekorasi Kampung Hijau ini sendiri, diharapkan mampu menambah daya tarik pengunjung atau wisatawan agar mampir di tempat mereka, yang nantinya dapat medongkrak perekomian warga setempat.

Sebagaimana diketahui, destinasi Kampung Hijau merupakan salah satu titik singgah wisatawan susur sungai, setiap pagi minggu atau akhir pekan.

Ada banyak sajian atau santapan kuliner lokal yang dijual warga setempat, seperti Apam, Surabi, dan Soto Banjar, serta aneka camilan lainnya.(rizqon)

Editor : Alfarabi

Tinggalkan Balasan