BANJARMASIN, klikkalsel.com – Kondisi yang terkesan tak terawat terlihat jelas di Kebun Binatang Mini (KBM) Jahri Saleh, yang berada di Kelurahan Jahri Saleh Banjarmasin Utara.
Banyaknya tumbuhan liar, rumput yang panjang, hingga kondisi hewan yang kian menyedihkan membuat, KBM Jahri Saleh tersebut sudah tak representatif lagi untuk di kunjungi warga.
Bahkan luasan wilayah sesuai dengan aturannya membuat KBM Jahri Saleh sudah tidak layak lagi menyandang sebagai Kebun Binatang.
Sehingga Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan (DKP3) Banjarmasin bakal mengubah KBM Jahri Saleh menjadi Taman Edukasi Satwa (TES).
Disampaikan Kepala DKP3 Banjarmasin, Yuliansyah Effendi, hal itu dilakukan lantaran dinasnya tidak mampu untuk melakukan relokasi pada satwa yang saat ini ada di KBM ke tempat lain.
Baca Juga Tak Terawat dan Gagal Relokasi, KBM Jahri Saleh Akan Dijadikan TES
Baca Juga Daya Tarik Kebun Raya Banua Sumbang PAD Sebesar Rp1,6 Miliar
Meski begitu, di tahun ini pihaknya akan melakukan beberapa perbaikan fasilitas di kawasan tersebut.
“Perbaikan terutama untuk kandang, dan fasilitas lain. Sehingga bisa memberikan kenyamanan untuk pengunjung dan satwa juga,” ujarnya, Senin (20/1/2025).
Saat ini pun perubahan nomenklatur dari KBM ke taman edukasi satwa pun sudah dilakukan. Pasalnya luasan wilayah KBM tidak memenuhi kriteria Lembaga Konservasi (LK), sesuai dengan arahan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Kalsel.
“Kalau untuk kebun binatang itu minimal luasnya 2,1 hektare. Sedangkan di Jahri Saleh hanya memiliki luas 1,6 hektare,” jelasnya.
Setelah KBM beralih status menjadi taman edukasi satwa, maka hewan-hewan endemik di KBM bakal dipindahkan ke BKSDA Kalsel.
“Jadi akan kita serahkan ke BKSDA,” pungkasnya.(fachrul)
Editor : Amran