Tabalong Belum Aman dari Penyebaran Wabah Covid-19, Hari Ini Kasus PDP Muncul Lagi

Data Covid-19 Tabalong
TANJUNG, klikkalsel.com – Meski hingga hari ini tidak ada ditemukan kembali kasus positif baru, namun Kabupaten Tabalong belum sepenuhnya aman dari ancaman pandemi Covid-19.
Hal itu berdasarkan data terkini Tim Gugus Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Tabalong yang menyebutkan adanya penambahan pasien dalam pengawasan (PDP) kategori ringan dan orang dalam pemantauan (ODP).
Disebutkan, PDP ringan sebelumnya nol namun hari ini, Selasa (26/5/2020) bertambah menjadi 2 orang. Sedangkan, jumlah orang dalam pemantauan (ODP) juga mengalami peningkatan menjadi 11 orang yang sebelumnya hanya delapan orang.
Juru Bicara Tim GTPP Covid-19 Tabalong, dr Taufiqurrahman mengatakan, 2 orang yang berstatus PDP ringan saat ini tengah dirawat di pusat isolasi RS Tanjung Lama dan masih menunggu hasil swab tesnya.
Baca Juga : Menyongsong “New Normal” di Tengah Pandemi, Apa yang Bisa Kita Lakukan?
“Dua PDP ringan yang dirawat kondisinya semakin stabil, tinggal menunggu hasil swabnya kemungkinan minggu depan hasilnya,” katanya.
Taufiq menjelaskan, kedua PDP ringan tersebut merupakan warga Komplek Sukamaju, Kecamatan Murung Pudak, laki-laki berusia 20 tahun dan perempuan berusia 40 tahun.
“Sebetulnya orang ini yang satu tidak ada riwayat kemana-mana jadi cuma karena ada keluhan sesak pada bagian paru-parunya itu yang kita rawat, sedangkan yang satu memang pernah datang dari kotabaru. Istilahnya ia dengan iparnya,” jelas Taufiq.
Sementara itu, satu orang PDP yang dirawat di RS Ulin asal kecamatan Haruai, Taufiq mengatakan kondisinya saat ini sangat stabil dan sudah di swab tes dan hasilnya negatif.
Taufiq juga berharap, masyarakat tetap memperhatikan protokol kesehatan meski saat ini Tabalong nol kasus positif Covid-19.
“Setelah diumumkannya pasien positif nol, masyarakat jangan serta mengabaikan anjuran protokol kesehatan seperti pakai masker, cuci tangan, jaga jarak, dirumah saja dan sebagainya,” ujarnya.(arif)
Editor : Amran

Tinggalkan Balasan