Ratusan Bangunan Sekolah di Banjarmasin Rusak Akibat Banjir

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Banjir yang merendam seluruh kawasan di Banjarmasin, berdampak rusaknya bangunan sekolah dari TK/PAUD, SD dan SMP.

Hal ini disampaikan langsung Kepala Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin, Totok Agus Daryanto, ketika coba di konfirmasi klikkalsel.com melalui panggilan telepon.

Ia mengatakan hampir seluruh sekolah di lima Kecamatan di Banjarmasin turut terendam banjir, namun kerusakan sekolah yang paling parah terdapat di empat wilayah yakni Banjarmasin Timur, Selatan, Barat dan Utara.

Kategori kebanjiran parah yang dimaksud seperti masuknya air kedalam bangunan hingga merusak barang dan insfrastruktur bangunan sekolah.

Sedangkan kategori yang sedang, banjir merendam halaman, pagar dan teras. Kategori ringan, banjir hanya di bagian halaman saja dan tidak berlangsung lama.

“Di seluruh kecamatan ada sekolah yang terdampak, tetapi tidak semua sekolah terdampak berat,” ujar Totok.

Ia juga mengungkapkan sekolah TK dan Paud yang berjumlah 119 sekolah. Hanya sembilan TK yang terdampak tergolong berat sedangkan sisanya kebanyakan sedang dan ringan.

Sembilan sekolah TK tersebut yaitu TK Al Azhar, TK Kartika, TK Ash Sahbirin, TK Simpang Limau, TK Al Muhajirin, TK Trisula ll, TK Al Hidayah, TK Islam Himmah dan TK Al Hijrah

Kemudian untuk sekolah SD, dari jumlah seluruh 146 sekolah yang terdampak kategori kerusakan berat terdata ada 18 sekolah SD. Salah satunya SD Kelayan Timur 7.

Sementara untuk SMP, dari sekolah 24 sekolah SMP hanya dua yang masuk kategori berat. Sekolah itu adalah SMP Negeri 22 Banjarmasin dan SMP Negeri 17 Banjarmasin.

“Semua sekolah yang ada di Banjarmasin terdampak banjir. Namun dari dampak banjir yang terberat itu tidak sampai ada yang merusak infrastruktur bangunan sekolah,” pungkasnya.(fachrul)

Editor : Amran

Tinggalkan Balasan