PKK Kalsel Ajak Masyarakat Tak Ragu Divaksin

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Pemerintah terus berusaha memperluas vaksinasi Covid-19 di Kalsel. Namun, faktanya di lapangan masih ada sebagian masyarakat takut untuk menerima vaksin lantaran khawatir berefek negatif pada tubuh setelah mendapat informasi yang berseliweran di media sosial.

Ketua Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PPK) Provinsi Kalimantan Selatan, Safriati Safrizal ZA tak menampik hal tersebut. Sebab itu, dia meluruskan bahwa pelaksanaan vaksinasi dilakukan untuk mendukung upaya pemerintah dalam mempercepat terbentuknya herd imunnity atau kekebalan kelompok dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Menurut istri Penjabat Gubernur Kalsel ini, upaya pencegahan Covid-19 melalui program vaksinasi memang tidak serta merta akan membuat penerima vaksin menjadi kebal terhadap virus corona.

Baca Juga : Catat Tanggalnya! Relaksasi Pajak Kendaraan Bermotor Diskon 50 Persen dan Penghapusan Denda

Untuk itu, dirinya mengajak penerima vaksin tetap mematuhi dan menerapkan protokol kesehatan seperti menggunakan masker, jaga jarak, dan rajin cuci tangan. Safriati juga mengimbau masyarakat agar tak ragu divaksin karena banyak berita berita bohong tentang vaksinasi.

“Saya mengimbau kepada masyarakat untuk tak ragu divaksin karena berbagai macam berita bohong, saya juga mengimbau kepada masyarakat untuk bisa datang mendaftarkan dirinya ke gerai-gerai yang tersedia untuk divaksin,” tandasnya pasca menerima vaksin pertama di ruang Astakona, rumah dinas Gubernur Kalsel, Banjarmasin, Jumat (30/7/2021).(rizqon)

Editor : Amran