Pemain Asal Jepang, Ryota Noma Jadi Rebutan Murid SD untuk Berfoto

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Klub sepak bola kebanggaan masyarakat Banua yaitu Barito Putera melakukan latihan pagi di lapangan SKB Mulawarman Banjarmasin, Jumat (3/6/2022).

Lapangan SKB Mulawarman Banjarmasin merupakan tempat umum para masyarakat dan anak-anak sekolah untuk melakukan kegiatan olahraga.

Dengan adanya latihan Barito Putera di lapangan tersebut, menjadi kesempatan untuk para suporter berfoto bersama pemain idolanya di klub berjuluk Laskar Antasari. Tak terkecuali anak-anak Sekolah Dasar (SD) yang datang berolahraga di lokasi itu.

Puluhan siswa-siswi SD itu sontak teriak kegirangan saat melihat Barito Putera melakukan latihan.

Kemudian, anak-anak tersebut dengan rapi duduk menyaksikan latihan hingga selesai.

Rupanya, sebagian anak-anak tersebut sudah mengetahui sejumlah nama pemain Barito Putera baik dari televisi dan maupun lingkungannya.

Baca Juga : Barito Putera Akan Lakukan Uji Coba Kembali Sebelum Menuju Samarinda

Baca Juga : Bomber Asing Barito Putera Ternyata Menyukai Makanan Khas Indonesia

Namun, yang lebih menarik perhatian dari siswa siswi SD itu adalah pemain asing Asal Jepang, Barito Putera diantaranya Ryota Noma, sontak menjadi rebutan anak-anak tersebut untuk berfoto bersama sesuai sesi latihan berakhir.

Sultan (10) satu dari murid SD yang ikut berfoto mengaku sangat senang bisa melihat dan berfoto dengan Pemain Barito Putera.

“Senang,” kata Sultan yang masih duduk di Bangku kelas 4 itu.

Dia sendiri sebenarnya tidak mengetahui kedatangannya ke lapangan SKB Mulawarman Banjarmasin bertepatan dengan jadwal latihan klub Laskar Antasari dan hari itu menjadi momen yang menyenangkan untuknya beserta teman-temannya.

“Kada (tidak) tahu datang kesini handak (mau) olahraga sekalinya (rupanya) ada Barito Putera,” tuturnya.

Saat ditanya mengenai cita-cita? Sultan ingin menjadi pemain bola seperti pemain Barito Putera dan memang sudah suka bola.

“Handak (mau) seperti pemain Barito Putera,” pungkasnya. (restu)

Editor : Akhmad