Pelayanan untuk Jamaah Haji Haji Meningkat

BANJARMASIN, klikkalsel – Pelayanan bagi jemaah haji Indonesia selama berada di Tanah Suci diklaim mengalami peningkatan dari tahun ke tahun. Salah satunya dapat dilihat dari peningkatan kuantitas dan kualitas makanan yang disajikan kepada jemaah haji.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Kalsel, Noor Fahmi menyampaikan tetap saja masih ada keluhan dari jemaah terkait makanan.

Sebab, makanan tidak dapat didistribusikan pada H min 2 dan H plus 2 saat pelaksanaan Wuquf di Arafah.

“Di mana pihak katering penyedia konsumsi tidak mampu mengantarkan makanan ke tenda jemaah, karena terhalang jutaan jemaah lainnya yang memadati wilayah Wuquf,” terangnya.

Kondisi itu, menurut Fahmi sudah sering terjadi setiap tahun dan telah diinformasikan kepada seluruh jemaah, agar menyediakan sendiri makanan pada saat menjelang dan sesudah ibadah Wuquf.

“Mayoritas jemaah telah mengantisipasti kondisi ini, diantaranya dengan memasak sendiri atau makan di restoran terdekat,” timpalnya.

Fahmi memastikan tidak ada jemaah haji Embarkasi Banjarmasin yang terkena dampak angin ribut yang terjadi beberapa hari menjelang Wuquf di Arafah.

Mengingat kala itu, mayoritas jemaah asal Kalsel dan Kalteng masih berada di Madinah serta menjelang keberangkatan ke Kota Makkah untuk melaksanakan ibadah tersebut. (baha)

Editor : Farid

Tinggalkan Balasan