Jaga Kamtibmas Malam Tahun Baru, Tiga Pilar Bantim Gelar Giat Bersama

Kapolsek Banjarmasin Timur, Kompol HM Uskiansyah, Camat Banjarmasin Timur, Ahmad Muzaiyin, Danramil 1007-01/ Banjarmasin Timur, Mayor Inf Gatot Waluyo dan jajaran berfoto bersama di sela giat malam tahun baru. (foto : david/klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel – Menjaga situasi Kamtibmas, Tiga Pilar Banjarmasin Timur menggelar pemantauan bersama malam Tahun Baru 2020, Selasa (31/12/2019) malam.

Kapolsek Banjarmasin Timur, Kompol HM Uskiansyah mengatakan, kegiatan dilakukan untuk memastikan kondisi Kamtibmas di wilayah Banjarmasin Timur dapat terjaga dengan baik.

“Kita terus pantau jika terjadi hal-hal menonjol seperti jika terjadi penumpukan arus atau hal-hal lain,” ujarnya.

Sementara itu Camat Banjarmasin Timur, Ahmad Muzaiyin mengungkapkan, giat bersama ini sebagai bentuk sinergitas tiga pilar dalam pengamanan malam tahun baru.

Menurutnya, kegiatan seperti ini selain untuk memupuk kesolidan tiga pilar juga sebagai ajang silaturahmi.

“Kita gunakan sebagai ajang silaturahmi sekaligus menjaga hubungan baik tiga pilar ini agar tetap solid,” ujarnya.

Danramil 1007-01/ Banjarmasin Timur, Mayor Inf Gatot Waluyo menyampaikan, kehadirannya merupakan sebagai bentuk dukungan TNI terhadap Polri dalam melakukan pengamanan malam tahun baru.

“Kita pastikan kondisi aman dan jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan kita dapat cepat bergerak dan berkoordinasi,” ujarnya.

Sementara itu dari pantauan klikkalsel.com hingga menjelang pergantian tahun tidak terdapat hal-hal menonjol terlihat. (david)

 

Editor : Akhmad

Tinggalkan Balasan