Inilah 50 UMKM se-Indonesia yang Terpilih Sebagai Mitra Klinik Bisnis Angkatan ke-3 di 2023

PALANGKARAYA, klikkalsel.com – Klinik Bisnis telah selesai melaksanakan open recruitment mitra Klinik Bisnis angkatan ke-3. Kegiatan ini merupakan tahapan awal yang dilakukan untuk menjaring dan menyeleksi para penggiat UMKM sebagai mitra binaan Klinik Bisnis.

Pada 2023 ini Klinik Bisnis membuka skala lebih lebar lagi dengan menjangkau penggiat UMKM di seluruh Indonesia.

Kegiatan open recruitment ini disambut hangat oleh seluruh lapisan masyarakat, terkhusus para pelaku UMKM di Indonesia. Hal tersebut terlihat dari antusias yang sangat luar biasa dari banyaknya para pendaftar.

Terkonfirmasi oleh IT Klinik Bisnis, Supriandy bahwa total keseluruhan pendaftar adalah sebanyak 4721 UMKM yang tersebar dari berbagai daerah se-Indonesia. Namun demikian, dari total 4721 pendaftar, hanya 425 UMKM saja yang melengkapi berkas.

Dalam menentukan mitra mana yang akan terpilih menjadi bagian Klinik Bisnis di tahun 2023 ada beberapa tahapan yang telah dilakukan, diantaranya adalah proses kurasi data oleh tim Klinik Bisnis. Proses ini dilakukan untuk memastikan mitra yang lolos pada tahap administrasi.

Pendaftar yang lolos pada tahap administrasi selanjutnya akan diverifikasi dan ditinjau ulang oleh CEO dan tim Klinik Bisnis. Proses verifikasi ini dilakukan untuk memfilter UMKM mana yang benar-benar layak dan dapat lolos dari proses penjaringan.

Melalui hasil seleksi telah diperoleh sebanyak 50 mitra UMKM yang terpilih sebagai mitra binaan Klinik Bisnis angkatan ke-3 tahun 2023. Adapun kategori mitra terpilih didasarkan pada kelengkapan berkas dan kelayakan kualifikasi usaha.

Koordinator Klinik Bisnis, Muhammad Asary menerangkan bahwa 50 mitra UMKM terpilih berasal dari berbagai daerah di Indonesia.

“Perlu diketahui juga bahwa mitra UMKM tersebut bergerak pada berbagai bidang, diantaranya makanan, minuman, bahan dapur, aksesoris/ kerajinan, produk-produk herbal/ kesehatan, kosmetik/ kecantikan, hingga agroteknologi,” katanya, kamis (30/3/2023).

Baca Juga : Inilah 50 UMKM se-Indonesia yang Terpilih Sebagai Mitra Klinik Bisnis Angkatan ke-3 di 2023

Baca Juga : RTRW Kalsel Tunggu Pembahasan Kementerian ATR dan BPN

Adapun berikut nama-nama 50 Mitra yang berhasil terpilih sebagai Mitra Klinik Bisnis tahun 2022 yaitu Salmonese, Miebox Svaadisht Noodals, Kumfish Indonesia, Pinasti Special Crochet, Nakoko, Galeri_Klambi.co, Sew Hazna, Kakaba_Handcraft, Santara Green Indonesia, Gula Semut Molomalua, Julak Baka, Anonim Corner, Dapur Cak Di, Agramart, Sambal Baby Cumi Borneo, Bakul Camilan Laziz, UKM MY, PT. Salaku Cara Enak Makan Salak, Minyak Kelapa WiNCO, PT. Yuksri Prima Indonesia, Anya Craft, Mina Akbar Nusantara, Rumah Atiqya, Royal CB, Artika/ Dapur Nyak Nonong, Alan Borneo Shop, Minie’s Kitchen, Semprong Segitiga, Guzel.dish, UKM Marunting, Qavia Natural, Beela.Co, Good Craft, Keripik Singkong (Pikkong), Batuah Jaya, Piyan Food, Aeyra Electric Violin, Katuju, eNaya Craft, Supriati887, Keripik Tempe Asy-Syafi’I, Kanaya Herbal, Lunuk tamba Production, Beny Endriyanto/ Lai Bahandang, Null’s Homade.

Selanjutnya terdapat 5 mitra yang merupakan mitra khusus diambil dari angkatan ke-2, yaitu Athlas Sintesa, Anyaman H333, Kebab Bossku, Pudding Si Jagad, dan CB Food.

“Selamat kepada 50 mitra terpilih sebagai mitra Klinik Bisnis angkatan ke-3 tahun 2023. Semoga kedepan para mitra terpilih dapat semakin mengembangkan potensi usahanya melalui berbagai program pembinaan dan dana bantuan pengembangan usaha dengan total 700 Juta Rupiah yang diberikan oleh Klinik Bisnis,” ujar Monica Putri Rasyid, CEO Klinik Bisnis.

Pihaknya juga sangat senang atas antusias yang sangat luar biasa dari seluruh pendaftar.

“Kami berharap yang belum terpilih untuk tidak berkecil hati, karena kalian masih memiliki kesempatan yang sama untuk mengikuti berbagai program Klinik Bisnis lainnya, terkhusus kami akan selalu update melalui grup yang dibuat sebagai pusat informasi dan wadah silaturahmi bagi seluruh pendaftar,” katanya.

Untuk informasi lebih lanjuti silahkan kunjungi kami melalui website: https://klinikbisnis.id/ dan ikuti terus informasi terbaru Klinik Bisnis melalui media sosial instagram @klinik_bisnis
facebook Klinik Bisnis, maupun youtube Klinik Bisnis TV. Dapat pula menghubungi Humas Klinik Bisnis (0813-5156-5226). (restu)

Editor : Akhmad