Ibnu Sina Minta Seluruh Kecamatan Laksanakan Upacara HUT RI

Walikota Banjarmasin Ibnu Sina. (foto : fachrul/klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel- Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina, menggagas upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke 73 dilaksanakan di setiap kecamatan dan kelurahan di Kota Banjarmasin.

Momen kemerdekaan RI tersebit diharapkan Ibnu Sina, tidak hanya dimeriahkan dengam berbagai lomba. Melainjan kata dia, momentum setiap tanggal 17 Agustus ini dijadikan nilai kebangsaan.

“Kita ingin agar diseluruh kecamatan bisa melaksanakan upacara, dan melibatkan kelurahan dan warganya, supaya masyarakat bisa merasakan hikmat momen kemerdekaan itu,” tuturnya, Senin (6/8/2018).

Hal tersebut menjadi alasan bagi orang nomor 1 di Kota Banjarmasin ini karena menurutnya, selama ini pandangan masyarakat tentang hari kemerdekaan adalah hanya bersenang-senang. Oleh sebab itu, ia mengharapkan disetiap kecamatan melaksanakan upacara.

“Jangan Sampai, Generasi Muda kita taunya 17 Agustus itu hanya beramian (bersenang-senang), naik pinang, makan kerupuk, lomba karung, dan lain-lain,” paparnya.

Momen 17 Agustus nanti yang di harapkan Ibnu Sina adalah dapat mengangkat tentang nilai-nilai kebangsaan dan nilai perjuangan, dan dalam upacara nanti harus dipimpin Inspektur upacara yaitu Camat.

“Kita harus selalu mengingat nilai kebangsaan dan perjuangan. Dan momen untuk mengingatkan masyarakat, apalagi yang sudah tua, kapan terkhir mereka ikut upacara. Dan harus di pimpin pak camat sebagai inspektur upacara,” tandasnya. (fachrul)

Editor : Amran

Tinggalkan Balasan